Kikan Mendadak Muncul dalam Teaser Lagu Baru Band Cokelat, Reuni?

By Ratih, Kamis, 18 Agustus 2022 | 06:29 WIB
Kikan Namara (instagram.com/kikankikan )

NOVA.id - Kikan muncul dalam teaser lagu terbaru dari Cokelat Band.

Kabar bahagia datang dari band Cokelat untuk pecinta musik era 2000-an.

Band yang hits dengan lagu Bendera ini akan segera merilis karya baru.

Dalam video teaser yang berdurasi 2 menit 5 detik itu, terlihat para anggota berjalan menuju instrumen mereka masing-masing.

Dimulai dari Edwin datang pertama, memainkan gitarnya.

Kemudian disusul Ronny yang mengambil bass, lalu memainkannya.

Tampak kemudian Ernest berjalan, menuju arah gitarnya dan langsung menyusul permainan kedua temannya.

Kemudian muncul berikutnya adalah mantan drummer Cokelat, Ervin.

Dan kejutan terakhir berhasil membuat para penggemar heboh di sosial media.

Sosok perempuan berambut panjang dengan pakaian serba hitam masuk ke dalam frame.

Ia langsung memegang standing mic yang ada di tengah.

Baca Juga: Viral di TikTok Video Luna Maya Dibawa ke Rumah Sakit Sambil Meringis Kesakitan, Apa yang Terjadi?

 

Setelah membelakangi kamera, perempuan itu akhirnya berbalik.

Terlihat wajah Kikan meski sekilas.

Penampilan Kikan di teaser lagu baru Cokelat (Twitter)

Hal ini membuat netizen yang menyukai musik band Cokelat langsung heboh.

Pasalnya, sudah 12 tahun lamanya mereka merindukan sosok Kikan.

Diketahui, Kikan yang telah bergabung selama 14 tahun dengan Cokelat, memutuskan mundur sejak November 2010.

Kala itu, Kikan mengaku tak sanggup melakoni aktivitas band Cokelat yang sangat padat.

Ia memilih bersolo karier karena ingin meluangkan waktu mengasuh kedua buah hatinya yang beranjak tumbuh besar.

Ya, Kikan telah memiliki anak dari pernikahannya dengan Yuke, bassis grup band Dewa.

Namun Kikan dan Yuke akhirnya bercerai.

Kikan kemudian dikabarkan menikah dengan Udzier, pria yang sangat dekat dengannya yang juga menjadi personal managernya, di rumahnya sendiri di kawasan Cirendeu, Tangerang Selatan, Minggu (20/12/2015) silam.

Sementara Ervin juga keluar dari Cokelat di tahun yang sama dengan Kikan.

Wah tidak sabar menanti karya terbaru Cokelat bersama Kikan dan Ervin, ya!

Baca Juga: 3 Tren Riasan Bibir yang Viral di TikTok, Mudah Diaplikasikan Sehari-hari!

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)