Menurut Dokter Kulit, Inilah 5 Cara Menghilangkan Jerawat Punggung yang Benar

By Presi, Jumat, 2 September 2022 | 05:02 WIB
cara menghilangkan jerawat punggung menurut dokter kulit (Istock)

NOVA.id - Bukan hanya di wajah, jerawat juga bisa muncul di tubuh kita, salah satunya di area punggung.

Bagi sebagian orang, cara menghilangkan jerawat punggung bisa sekadar rajin mandi setelah berkeringat saja.

Namun, bagi sebagian orang lainnya, cara menghilangkan jerawat tersebut tidak cukup ampuh.

Beruntung, berikut ini tersedia beberapa cara menghilangkan jerawat punggung berdasarkan saran dari dokter kulit bersertifikat, Dr. Nkem Ugonabo, dilansir dari Marie Claire.

Namun, sebelum menerapkan tips dari Ugonabo, kita harus tahu dulu, apakah yang ada di punggung itu benar-benar jerawat atau bukan.

Pasalnya, Ugonabo mengatakan, ada kondisi lain yang bisa menyerupai jerawat.

Misalnya seperti folikulitis, peradangan pada folikel rambut atau tempat rambut tumbuh yang disebabkan oleh penumpukan keringat dan kotoran.

Atau, bisa juga keratosis pilaris, kondisi kulit yang berbintik-bintik seperti kulit ayam dan terasa kasar.

Tetapi secara umum, Sahabat NOVA bisa melakukan beberapa hal ini untuk menghilangkan jerawat di punggung.

1. Jangan pencet jerawat

Aturan ini memang sering kita dengar, tetapi sering juga kita langgar.

Baca Juga: Trending di TikTok, Ini Cara Menghilangkan Jerawat dengan Salicylic Acid dari Votre Peau

Ugonabo mengatakan bahwa memencet jerawat malah akan memperburuk kondisi karena bisa memicu pertumbuhan bakteri dan menyebabkan infeksi.

"Memencet jerawat hanya akan meningkatkan risiko munculnya bintik hitam, hiperpigmentasi, dan jaringan parut," ucap Ugonbo.

2. Hindari penggunaan pakaian ketat

Jika Sahabat NOVA mengalami folikulitis, gesekan kulit dengan pakaian ketat akan membuat kondisi kulit itu semakin bertahan.

Dan jika masalahnya adalah jerawat punggung, gesekan tersebut akan menyebabkan peradangan.

Karena itu, Ugonabo mengatakan bahwa lebih baik kita mengenakan pakaian yang tahan air, menyerap keringat, dan longgar.

3. Jangan malas mandi

“Menunggu terlalu lama untuk mandi setelah berolahraga dapat meningkatkan kemungkinan jerawat muncul," kata Ugonabo.

Oleh sebab itu, pastikan Sahabat NOVA segera mandi setelah selesai berolahraga.

Agar jerawat punggung bisa hilang, kita disarankan untuk menggunakan sabun dengan kandungan asam salisilat, benzoil peroksida, dan asam glikolat.

Ugonabo mengatakan, produk dengan bahan-bahan ini akan membantu menghilangkan jerawat, tetapi itu tidak akan terjadi dalam semalam.

 Baca Juga: Menurut Riset, Begini Cara Menghilangkan Stretch Mark dengan Ampuh

Biasanya, hasil akan terlihat dalam waktu enam minggu.

Namun, kalaupun Sahabat NOVA tidak memungkinkan untuk segera mandi, bersihkan tubuh dengan pembersih.

4. Gunakan produk haircare yang tepat

Ketika keramas, kita mungkin menggunakan sampo dan kondisioner.

Nah, saat dibilas, sampo dan kondisioner tersebut akan mengalir melalui punggung kita.

Jika sampo dan kondisioner tersebut tidak diformulasikan dengan kulit yang rentan jerawat, maka produk itu bisa menyumbat pori-pori di punggung dan memicu munculnya jerawat.

Agar hal tersebut tidak terjadi, pastikan Sahabat NOVA menggunakan sampo dan kondisioner yang bebas minyak dan berlabel non-comedogenic.

5. Konsultasi ke dokter kulit

“Jika Anda sudah mencoba produk yang dijual bebas, tetapi jerawat tidak membaik atau semakin parah, saya sangat merekomendasikan menemui dokter kulit bersertifikat,” saran Ugonabo.

Dengan berkonsultasi ke dokter kulit, kita akan mengetahui kondisi kulit kita, apakah itu benar-benar jerawat atau bukan.

Selain itu, dokter kulit juga akan menuliskan resep obat.

Nah, itulah cara menghilangkan jerawat punggung. Selamat mencoba ya!

 Baca Juga: Menurut Ahli, Ini Cara Menghilangkan Sakit Gigi dengan Cepat

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)