NOVA.id - Steak Hotel by Holycow! tahun ini kembali hadir dengan program “Holycow’s Kitchen Takeover” yang menggandeng meat enthusiast sekaligus figur publik ternama, Nagita Slavina.
Bersama Nagita Slavina, Holycow’s Kitchen Takeover menghadirkan kreasi menu steak yang terinspirasi dari comfort food yang dekat dan digemari orang Indonesia.
“Kami senantiasa berinovasi untuk memberikan pengalaman makan steak yang fresh bagi penggemar kuliner di Indonesia, salah satunya melalui program Holycow’s Kitchen Takeover. Inisiatif ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk tetap dekat dan relevan dengan pelanggan di mana pun Steak Hotel by Holycow! hadir di Indonesia,” ujar Wynda Mardio, Founder Steak Hotel by Holycow!.
Kali ini Wynda menggandeng Nagita Slavina karena sama-sama memiliki kegemaran berkreasi dengan masakan untuk menciptakan olahan menu steak yang fresh dan unik.
“Sebagai penggemar kuliner yang suka masak, saya selalu penasaran bagaimana mengolah steak yang benar dan enak. Karena ternyata enggak mudah untuk bisa menyajikan steak berkualitas restoran,” ungkap Nagita Slavina.
“Makanya, saya antusias banget bisa bekerja sama dengan Steak Hotel by Holycow!, meat expert yang telah lama jadi favorit keluarga saya. Di kolaborasi ini saya jadi bisa eksplor dan mengenal beragam jenis potongan daging, marbling, hingga cara masaknya. Semoga penggemar kuliner bisa merasakan nikmatnya menu kreasi steak unik ala saya,” harap Nagita.
Nah, ketiga menu steak hasil kreasi Nagita Slavina terinspirasi dari comfort food yang digemari oleh keluarganya.
Nagita Slavina mengajak para penggemar kuliner untuk menikmati tiga menu baru.
Pertama, Sate Taichan menggunakan daging premium Miyazaki Wagyu A5 150 gram yang disajikan dengan sambal taichan yang pedas dan gurih.
Baca Juga: Cara Menjaga Kesehatan Anak ala Nagita Slavina, Rafathar dan Rayyanza Harus Lakukan Ini
Kedua, Olahan Nasi Gila dengan US Beef Sirloin Steak 150 gram dilengkapi telur ceplok dan kerupuk.
Ketiga, US Rib Eye Steak 200 gram dengan saus keju parmesan yang disajikan bersama french fries dan salad.
Soal harga, nikmatnya Sate Taichan Wagyu A5 dan Nasi Gila US Beef Sirloin bisa dinikmati dengan harga Rp159.000 ++.
Serta US Rib Eye Steak dengan Saus Parmesan seharga Rp 199.000 ++, yang tersedia untuk dine-in atau takeaway di 16 TKP (outlet) Steak Hotel by Holycow!.
Atau bisa juga melakukan pemesanan melalui aplikasi layanan pesan antar makanan.
“Kami percaya program Holycow’s Kitchen Takeover bersama Nagita Slavina, dapat memberikan cita rasa baru bagi pelanggan untuk menikmati bermacam menu steak favorit di restoran kami. Sekaligus menjangkau lebih banyak lagi penggemar kuliner di Indonesia,” tutup Wynda.
Bagaimana, tertarik mencicip menu steak ala Nagita Slavina?
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)