Curhat Ria Ricis Alami Mastitis Saat Menyusui, Ucap Syukur Karena Dukungan Teuku Ryan: Suami Support Banget

By Presi, Rabu, 7 September 2022 | 12:03 WIB
Ria Ricis dan Teuku Ryan (dok. instagram/ym_project)

NOVA.id - Youtuber Ria Ricis belum lama ini mengatakan bahwa ia pernah mengalami mastitis saat menyusui putrinya, Cut Raifa Aramoana.

Sebagai informasi, mastitis adalah peradangan pada jaringan payudara.

Mastitis sering membuat ibu menyusui merasa tidak nyaman dan kesulitan memberikan ASI karena payudara terasa sakit.

Melalui Youtube pribadinya, Ria Ricis menceritakan awal mula terkena mastitis.

"Semua itu berawal dari malam hari satu minggu yang lalu, aku emang dalam keadaan tepar teler banget. Malam kan aku harusnya pumping dua jam sampai tiga jam sekali," ucap Ria Ricis, dilansir dari Tribun Seleb.

Di hari esok, Ria Ricis mengaku mulai merasa payudaranya mengalami pembengkakan.

"Kemudian keesokan harinya mulai ngerasa grenjel-grenjel gitu, aku kira bengkak biasa, aku udah pijit laktasi hampir empat kali," jelas Ria Ricis.

"Dan tiga kali sebelumnya hanya bengkak biasa bukan mastitis," sambungnya.

Ia pun melakukan tindakan pemijatan hingga pumping, tetapi bengkak tersebut masih tetap bertahan.

"Tapi ternyata yang terakhir ini tiga hari lalu aku hopeless aku udah pijit, pumping dua jam sekali, DBF tapi kok nyeri ini nggak hilang," kata Ria Ricis.

Alhasil, Ria Ricis pun memutuskan untuk pergi ke dokter dan baru diketahui bahwa ia mengalami mastitis.

Baca Juga: Ria Ricis Terapkan 2 Kebiasaan Khusus Ini untuk Baby Moana: Tujuannya Biar Paham