Penulis juga Bisa Bebas Berkarya dan Jaga Eksistensi, Ifnur Hikmah Buktikan Konsistensi Sebagai Penulis Mandiri

By Annisa Octaviana, Sabtu, 10 September 2022 | 15:59 WIB
Karya-karya RevelRebel (Karyakarsa)

NOVA.id – Sebagai seorang penulis, Ifnur Hikmah, selalu konsisten menjaga eksistensi di dunia kepenulisan.

Perempuan yang populer dengan nama pena RevelRebel ini memilih genre romansa dewasa atau adult romance.

Iif, sapaan akrabnya, juga diketahui telah aktif menulis dan menerbitkan karya melalui situs self publishing sejak tahun 2012.

Keinginan Iif menjadi seorang penulis tumbuh setelah banyak membaca buku dari karya-karya penulis terkenal seperti NH Dini, R.L. Stine, dan J.R.R. Tolkien, yang menjadi inspirasinya hingga saat ini.

Dari karya para idolanya tersebut, Iif semakin tergugah dan berandai-andai namanya bisa terpampang pada sampul novel yang dipajang pada rak toko buku.

“Dulu mikirnya self-publishing adalah pekerjaan yang mahal dan butuh modal banyak. Ditambah, ada stigma soal kualitasnya enggak dipandang rendah karena enggak lolos meja editor. Buat aku pribadi, terbit enggaknya tergantung naskah. Kebetulan naskah aku akan mengalami penyuntingan besar-besaran jika masuk meja editor konvensional, sehingga self-publishing adalah pilihan yang tepat,” ujar Iif.

“Namun meski self-publishing, bukan berarti asal. Secara teknis memang menerbitkan secara independen, tapi proses pengerjaannya sama kayak penerbit konvensional. Tapi, penulis punya peran lebih besar, termasuk dalam menentukan timeline produksi,” katanya menambahkan.

Setelah sembilan tahun mengembangkan profesi melalui berbagai platform self publishing, pada tahun 2021, Iif tertarik bergabung dengan KaryaKarsa.

Karena tak hanya menyediakan ruang untuk berkarya secara legal dan berinteraksi dengan publik, tetapi juga hadir sebagai rumah para storyteller yang mendukung pemberdayaan secara menyeluruh.

Baca Juga: Enzy Storia Beberkan Persiapan Kembali Hadiri New York Fashion Week

 

Di KaryaKarsa Iif menemukan cara agar kreator betul-betul berkembang baik dari sisi kreatif maupun bisnis secara mandiri, sehingga karyanya dapat diapresiasi dengan layak.