Sudah Cair! Begini Cara Cek Penerima BSU 2022 Secara Online, Apakah Ada Namamu?

By Widyastuti, Selasa, 13 September 2022 | 11:29 WIB
Ilustrasi - Begini Cara Cek Penerima BSU 2022 Secara Online (Tribun Manado)

NOVA.id - Cara cek penerima BSU atau Bantuan subsidi upah 2022 secara online akan dibahas dalam artikel berikut ini.

Bantuan subsidi upah (BSU) atau BLT subsidi gaji tahap pertama tahun 2022 bagi sebagian pekerja yang memiliki rekening di bank himbara sudah cair pada Senin (12/09) siang.

Penyaluran dana BSU 2022 sebesar Rp600.000 telah ditransfer secara langsung ke nomor rekening masing-masing penerima.

Sebagai informasi, penerima BSU tahun ini harus merupakan peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan per Juli 2022 dengan gaji paling besar Rp 3,5 juta per bulan.

Daerah dengan upah minimum regional lebih dari Rp 3,5 juta, syarat terkait gaji ini menjadi paling banyak sebesar upah minimum kabupaten/kota dibulatkan ke atas hingga ratus ribuan penuh.

Cara cek penerima BSU atau BLT subsidi gaji 2022

Pengecekan penerima BSU atau BLT subsidi gaji tahun 2022 dilakukan secara online, melalui laman Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) dan BPJS Ketenagakerjaan.

- Laman Kemnaker

Langkah-langkah pengecekan penerima BSU tahun 2020 melalui laman Kemnaker sebagai berikut:

Baca Juga: Berita Terpopuler: Anak Nikita Willy Alergi Udara Kotor hingga Jessica Iskandar Datangi Propam Mabes Polri

1. Akses laman https://kemnaker.go.id

2. Untuk mengakses status penyaluran BSU harus mempunyai akun, sehingga lakukan pendaftaran jika belum punya akun