NOVA.id - Film Bisikan Jenazah tetiba trending di media sosial.
Film yang dibintangi Aldi Taher tersebut mendadak jadi perbincangan karena Vidi Aldiano menyebutnya dalam podcast Deddy Corbuzier.
Hal ini tentu membuat penasaran netizen karena Vidi mengatakan jika dirinya sudah berulang kali menonton film tersebut.
Bagaimana sinopsisnya? Sebelum menonton, yuk simak sinopsis film Bisikan Jenazah ini.
Berikut pemain dan sinopsis film Bisikan Jenazah.
Sebelum ditayangkan di YouTube resmi, film Bisikan Jenazah ini tayang di bioskop pada 4 November 2021 silam.
Dilansir laman cgv.id, film Bisikan Jenazah ini bergenre horor dengan durasi 86 menit.
Film Bisikan Jenazah ini karya dari Aldi Taher, yang juga ia membintangi film ini sebagai Aldi.
Selain Aldi Taher, film Bisikan Jenazah ini juga dibintangi oleh Emma Maembong.
Pemain film Bisikan Jenazah
Aldi Taher - Aldi
Emma Maembong - Emma
Rosita
Eka Jamaludin
Mohamad Asrol Bin Abdullah
Adam Malik
Maya Marissa
Abdul Hadi
Shyrim Husni
Sinopsis film Bisikan Jenazah
Dikutip dari Tribunwiki.com, film Bisikan Jenazah ini mengisahkan pasangan pengantin baru, Aldi (Aldi Taher) dan Emma (Emma Maembong) yang akan pergi ke Malaysia, untuk bulan madu.
Aldi dan Emma terpaksa mencari penginapan di Kuala Lumpur, Malaysia.
Baca Juga: Sinopsis Film Jailangkung: Sandekala, Sajikan Kisah Misteri dan Teror Mencekam
Kemudian, Aldi dan Emma malah tersesat di suatu tempat asing.
Tempat itu sama sekali belum pernah didatangi oelh Aldi dan Emma.
Namun, mereka berdua tetap singgah di tempat asing sebuah rumah.
Rumah itu nampak terlihat sangat angker.
Diketahui rumah angker itu milik warga setempat yang bernama Sukri (Shyrim Husni).
Namun, keluarga Sukri ternyata merupakan penyembah setan.
Sukri bahkan tak segan untuk membunuh anak dan istrinya sebagai tumbal pada iblis.
Aldi dan Emma pun juga tak sadar ternyata yang membawa mereka berdua tersesat ialah keluarga Sukri.
Lantas, bagaimana kelanjutan perjalanan Aldi dan Emma?
Ini dia link film Bisikan Jenazah.