Jangan Bingung, Ini Rekomendasi Les untuk Anak 3 sampai 5 Tahun

By Maria Ermilinda Hayon, Sabtu, 1 Oktober 2022 | 06:30 WIB
les renang untuk les anak 3-5 tahun. ()

Nah, berikut ada dua rekomendasi les untuk anak 3 sampai 5 tahun.

Menurut Lidia, di usia ini anak-anak bisa diarahkan pada les yang banyak kegiatan bermain dan fokus mengembangkan kemampuan motorik.

Salah satunya bisa dikembangkan dengan les di bidang olahraga, seperti gimnastik atau berenang.

Kalau si kecil benar-benar suka, maka bisa dilanjutkan hingga dewasa.

1.Les Gimnastik (Senam)

Si kecil doyan berlari, melompat, berguling, atau memanjat?

Mungkin dia bisa diarahkan masuk ke olahraga gimnastik.

Baca Juga: Mentok Ngajarin Anak Belajar di Rumah? Les Online Jadi Penyelamat

Manfaat les gimnastik:

-Mampu mengembangkan fokus jauh lebih baik pada anak dan bermanfaat dalam mendukung proses belajarnya di sekolah.

-Meningkatkan sportivitas anak, karena gerakan pada gimnastik umumnya banyak melibatkan kerja sama kelompok.

-Membantu anak fokus pada tujuan, karena anak perlu melalui beberapa tahapan untuk menguasai gerakan, si kecil akan terlatih mendengar instruksi demi mencapai target (gerakan tertentu).