NOVA.id - NAMA merupakan brand kosmetik lokal yang didirikan oleh Luna Maya sejak tahun 2019.
Pada akhir tahun 2021, NAMA melakukan rebranding dengan nilai yang baru, yaitu Better, Simpler, Self care.
Di umurnya yang ketiga ini NAMA menggandeng tiga orang sebagai Brand Ambassador untuk menjadi new faces of #StayReal dan juga meluncurkan kategori produk baru yaitu NAMA Personal Care yang melengkapi dua kategori sebelumnya, NAMA Makeup dan NAMA Skin, yang tentunya vegan formulated, paraben free, cruelty free sesuai dengan core value NAMA, Clean Beauty.
Visi dan misi NAMA adalah menjadi self care partner dan “one-stop self care solution” yang terpercaya, berkualitas dengan harga terjangkau.
Mawar de Jongh, Rebecca Klopper, dan Sintya Marisca, merupakan tiga persona yang dipilih sebagai brand ambassador NAMA. Ketiga persona ini memiliki kepribadian dan karakter yang kuat untuk mewakilkan tagline #Stayreal NAMA.
Better, Simpler, Self care #StayReal adalah nilai yang dimiliki dan dibawa oleh NAMA.
“NAMA memiliki tiga kategori produk, yaitu makeup, skincare dan personal care yang dapat menjadi one-stop self care solution untuk masyarakat Indonesia.
Konsumen saat ini semakin sadar akan pentingnya sebuah rutinitas keseharian dan produk-produk berkualitas terkait kebutuhan perawatan diri.
Kami berharap NAMA bisa semakin dikenal, mudah dijangkau dan menjadi solusi atas setiap kebutuhan self-care masyarakat Indonesia,” penjelasan Muhammad Jupaka, Chief Operating Officer NAMA.
Luna Maya, Founder & CEO NAMA menyampaikan, “Sebagai brand yang mengedepankan inovasi dari setiap produk yang dihadirkan, kami percaya bahwa kulit yang ternutrisi dengan baik adalah sebuah investasi.
Baca Juga: Imbas Konten Prank Polisi, Baim Wong dan Paula Verhoeven akan Diperiksa Pihak Berwajib
Melalui #StayReal, kami berupaya untuk merangkul seluruh individu dari berbagai kalangan masyarakat untuk mencintai diri mereka, menjadi diri mereka yang sesungguhnya, mengetahui potensi diri mereka, mengembangkan potensi tersebut yang berujung bisa menjadi inspirasi bagi sesama.”