Topik ini menjadi kegembiraan tersendiri untuk orang tuanya yang telah mengasuh sejak kecil.
Namun, sebaiknya Sahabat NOVA sudah membicarakannya dengan pasangan jika ingin mengobrol tentang hal ini.
Pasalnya, bisa jadi kisah masa kecil pasangan adalah hal yang sensitif untuk dibicarakan.
3. Tunjukkan inisiatif tinggi
Selanjutnya, jangan ragu untuk menunjukkan inisiatif.
Misalnya, tanyakan kepada calon mertua tentang apa yang bisa kita bantu.
Atau, cobalah tawarkan bantuan kecil.
Dengan begitu, calon mertua merasa kita adalah pribadi yang bisa diandalkan.
4. Minta saran
Tips berikutnya yaitu meminta saran tentang hal yang dikuasai calon mertua.
Namun sebelumnya, lakukan riset dahulu untuk mengetahui apa yang disukai atau dikuasi oleh calon mertua.
Baca Juga: 7 Cara Menjadi Menantu Idaman, Pasti Disayang Ibu Mertua deh!