NOVA.id - Film Black Panther 2 mulai tayang di bioskop Indonesia sejak Rabu (09/11).
Ulasan film kedua Black Panther ini pun sudah bermunculan di sosial media.
Aspek emosi yang dibawa film ini sebagai tribute untuk pemeran King T'Challa, mendiang Chadwick Boseman.
Chadwick meninggal dunia pada 28 Agustus 2020 lalu akibat penyakit kanker usus besar.
Berikut ini adalah fakta menarik Black Panther 2, melansir dari Bangkapos:
Sosok Namor yang menjadi tokoh antagonis
Dalam trailer terbarunya, Black Panther 2 lebih banyak menyorot Namor.
Namor merupakan sosok antagonis utama yang diperankan oleh Tenoch Huerta.
Serupa dengan versi komiknya, sosok Namor ini digambarkan dapat terbang dengan kaki bersayap yang dimilikinya.
Namor juga dikenal sebagai Dewa Ular Berburu yang akan mendatangkan perang abadi jika sosok ini dibunuh.
Huerta mengatakan bahwa sosok Namor yang diperankannya bukan tokoh antagonis biasa melainkan seorang yang anti-hero.
Baca Juga: Sinopsis dan 5 Fakta Menarik Serial She-Hulk, Tayang di Disney+ Hari Ini!