Semarak Nataru di Ancol Wonder Fest, Tampilkan Pertunjukkan Dino Powers hingga Art Fordable

By Siti Sarah Nurhayati, Selasa, 27 Desember 2022 | 10:04 WIB
Semarak akhir tahun di Dufan. (DOK. INSTAGRAM @ANCOLTAMANIMPIAN)

Melengkapi pilihan destinasi wisata dengan konsep edutainment, Ancol juga telah membuka unit rekreasi baru yaitu Jakarta Bird Land (JBL). Berada di antara Sea World dan Samudra, JBL merupakan persembahan terbaru dari Ancol Taman Impian.

Memiliki luas kurang lebih 6.000 m2 yang terbagi dalam 6 kawasan yaitu American Macaw Area, Indonesian Cockatoo, Hornbill Family, Aviary Exhibit, Water Bird, dan Free Range Bird Area, JBL adalah rumah dari ratusan ekor burung dari berbagai jenis.

Area yang paling menarik adalah Sky Bridge dimana pengunjung bisa melihat lebih dekat dan berinteraksi langsung dengan burung-burung yang sedang terbang bebas dan hinggap di dalam area aviary.

Eits, tapi tak berhenti sampai di situ saja. Pasar Seni Ancol juga turut memeriahkan pekan liburan Nataru tahun ini dengan mengadakan Bazar Seni bertajuk Art Fordable. Terdapat sekitar 100 lebih karya seni dari 42 seniman yang terdiri dari berbagai jenis karya seperti kain tenun, batik, seni kriya dan juga lukisan bisa ditemui dalam acara ini.

Lalu ada juga live painting, pembuatan sketsa dan siluet wajah, serta workshop seni hingga musik akustik yang akan menambah kemeriahan acara. Pameran akan berlangsung hingga 5 Januari 2023 di Galeri NAS Pasar Seni Ancol dan buka mulai pukul 09.00 - 20.00 WIB. (*)