Motif Penculikan Malika Jadi Misteri, Polisi: Pelaku Bilang Sayang

By Presi, Rabu, 4 Januari 2023 | 12:53 WIB
motif penculikan Malika masih didalami pihak kepolisian ()

NOVA.id - Peristiwa penculikan Malika (6) oleh terduga pelaku Iwan Sumarno kini menjadi sorotan publik.

Tak sedikit yang bertanya-tanya sebenarnya apa motif penculikan Malika?

Terkait motif penculikan Malika ini, pihak kepolisian masih mendalaminya.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Metro Jakarta Pusat Komisaris Besar (Kombes) Komarudin.

Komarudin mengatakan, kepolisian masih kesulitan mendapatkan motif penculikan Malika karena keterangan pelaku berbelit-belit.

"Kekurangannya, terduga pelaku masih berbelit-belit. Mengaku bahwa dia hanya ingin jaga Malika dan sayang dengan Malika."

"Sehingga ingin ajak untuk bisa menemani kesehariannya," tutur Komarudin dalam keterangannya, Selasa (03/01), dilansir dari Kompas.com.

Sementara itu, terkait motif penculikan Malika ini, Psikolog Forensik Reza Indragiri Amriel ikut memberikan pendapatnya.

Reza mencurigai, motif penculikan Malika adalah untuk memuaskan dorongan seksual si pelaku.

“Melingkar-lingkar pemirikan saya bahwa motif pelaku barangkali tak jauh-jauh dari motif seksual," ujar Indra, dilansir dari Kompas.tv, Rabu (04/01).

Hal ini mengingat bahwa sang pelaku adalah seorang residivis kasus pencabulan anak yang pernah ditahan 7 tahun penjara.

Baca Juga: Cerita Pilu Malika Bocah 6 Tahun yang Diculik Selama 26 Hari, Penculik Punya Riwayat Kasus Pencabulan Anak