Serial The Last of Us Sudah Tayang di HBO, Simak Sinopsis hingga Pemainnya

By Widyastuti, Senin, 16 Januari 2023 | 17:46 WIB
Sinopsis 'The Last of Us' dan daftar pemainnya. ()

NOVA.id - Serial terbaru The Last of Us yang merupakan adaptasi dari sebuah video game dengan judul yang sama sudah tayang di HBO.

Serial The Last of Us memiliki total 9 episode dan tayang perdana di HBO GO pada 15 Januari 2023.

Berikut sinopsis serial The Last of Us yang mengutip dari hbo.com, The Last of Us terjadi 20 tahun setelah peradaban modern dihancurkan.

Berawal dari seorang penyintas yang tangguh, ia bernama Joel. Joel disewa untuk menyelundupkan seorang gadis berusia 14 tahun keluar dari zona karantina, gadis tersebut bernama Ellie.

Awalnya perjalanan tersebut tampak mudah bagi keduanya. Namun ternyata semua yang mereka kira itu salah. Perjalanan tersebut kemudian berubah menjadi brutal dan memilukan. Pasalnya, mereka harus melintasi Amerika Serikat dan bergantung satu sama lain untuk bertahan hidup.

Trailer Serial The Last of Us

HBO Max merilis trailer pertama serial The Last of Us pada 21 Agustus 2022, dikutip dari collider.com. Kemudian teaser lengkap pertama dirilis secara online pada 26 September 2022.

Trailer tersebut menawarkan sedikit dialog dengan durasi hampir dua menit. Dalam trailer menampakkan bahwa serial ini diadaptasi dari video game.

Baca Juga: 5 Tips Diet Sehat yang Bisa Dicoba di Rumah, Mudah Dilakukan!

Selain itu, trailer tersebut juga diiringi dengan laagu klasik yang dinyanyikan oleh Hank Williams & The Drifting Cowboys "Alone and Forsaken". Kemudian Trailer lengkap The Last of Us dirilis pada 3 Desember 2022 dengan durasi dua setengah menit.

Tahukah Sahabat NOVA, jika dalam serial The Last of Us tersebut, artis senior Christine Hakim rupanya ikut serta mengambil peran.

Diberitakan Tribunnews sebelumnya, aktris asal Indonesia, Christine Hakim tampak ikut membintangi serial The Last of Us.