Nunung Nafkahi 50 Orang, Begini Cara Memutus Rantai Generasi Sandwich

By Presi, Kamis, 9 Februari 2023 | 11:59 WIB
Nunung ungkap dirinya harus menafkahi 50 anggota keluarga, ini cara memutus rantai generasi sandwich. (Tangkapan layar Youtube MOP Channel)

NOVA.id - Komedian Nunung belakangan ini menjadi perbincangan publik setelah beberapa waktu lalu mengaku harus menafkahi 50 anggota keluarganya.

Nunung mengatakan, ia menanggung kebutuhan ekonomi keluarganya, termasuk anak, saudara, hingga keponakan.

Di tengah kabar itu, belum lama ini Nunung mengoreksi perkataannya.

Lewat Youtube Denny Sumargo, Nunung mengatakan, saat ini tanggungannya sudah berkurang, tidak sebanyak 50 orang seperti yang ia katakan sebelumnya.

"Sebenarnya itu udah beberapa tahun yang lalu, kan mereka masih kecil-kecil, ya ada 50-an lah. Sekarang mereka udah lulus kuliah, udah pada kerja," jelas Nunung.

Berkaca dari pengalaman Nunung itu, banyak netizen yang menyebut kondisi ini sebagai kasus sandwich generation yang ekstrem.

Bahkan, ada juga yang menilai bahwa kanker payudara yang diidap Nunung saat ini dipicu oleh kondisi finansial tersebut.

Apa Itu Sandwich Generation?

Sandwich generation terjadi jika seseorang berada dalam kondisi yang terjepit oleh kebutuhan orang terdekat, baik orang tua, anak, atau anggota keluarga lainnya, dan bukan hanya bertanggung jawab pada diri sendiri.

Seperti makanan sandwich, isiannya diandaikan sebagai seseorang yang sedang terjepit dua kondisi, yang digambarkan dengan 2 roti.

Dalam kondisi itu, seseorang menanggung orang tua atau anak secara finansial.

Baca Juga: Cerita Nunung Srimulat Divonis Kanker Payudara: Pastinya Saya Sedih

Kondisi sandwich generation memang tidak mudah dihadapi karena kita menghidupi banyak orang bersamaan.

Tak jarang, kita jadi kerap merasa lelah secara fisik dan mental karena kondisi tersebut.

Jika saat ini Sahabat NOVA memiliki anak, mungkin kita tidak mau di masa depan anak kita menjadi sandwich generation.

Oleh sebab itu, sebagai orang yang sudah melek keuangan, kita perlu memutus rantai sandwich generation ini dengan menyiapkan finansial untuk masa tua kita.

Hal ini dilakukan agar anak kita tidak perlu menanggung ekonomi kita di masa tua.

Bagaimana caranya? Simak tipsnya berikut ini.

6 Cara Memutus Rantai Sandwich Generation

1. Atur pendapatan dengan bijak

Setelah menerima gaji atau penghasilan, buatlah anggaran dengan rumus 50/30/20 atau 40/30/20/10.

Rumus ini memungkinkan kita untuk membagi penghasilan, di mana 50 persen untuk kebutuhan, seperti bayar cicilan, tagihan, belanja bulanan dan lainnya.

Lalu 30 persennya bisa untuk hiburan dan keinginan. Kemudian sisanya, yaitu 20 persen bisa ditabung.

Baca Juga: 5 Cara Mengatur Keuangan untuk Generasi Sandwich, Begini Kata Ahli

Sementara untuk rumus 40/30/20/10, kita bisa menggunakan 40 persen dari pendapatan untuk kebutuhan, 30 persen untuk kewajiban, 20 persen untuk ditabung, dan 10 persen untuk berdonasi atau kebaikan lain.

2. Jangan lupa untuk selalu mencatat keuangan

Mencatat arus kas keluar masuknya uang merupakan cara yang sangat penting.

Cara ini bisa membantu Sahabat NOVA untuk mengetahui pergerakan keuangan setiap bulannya.

Dengan begitu, kita bisa menentukan rencana keuangan untuk bulan ini dan bulan berikutnya dengan baik.

3. Tambah sumber penghasilan

Cara memperbaiki kondisi keuangan berikutnya yaitu menambah sumber penghasilan dengan cara menyiapkan pasif income di luar active income.

Misalnya dengan cara berinvestasi, menyewakan properti, kemitraan, dan lainnya.

Dengan bertambahnya penghasilan, kita akan lebih mudah untuk mengatur arus keuangan sesuai rumus di atas.

4. Siapkan pensiun

Dana pensiun merupakan hal yang penting untuk memutus rantai generasi sandwich.

Baca Juga: Bagaimana Cara Mengatasi Sandwich Generation? Ahli: Lakukan Investasi

Cobalah untuk menyisihkan sebagian dari penghasilan untuk investasi dana pensiun.

Apabila kita rutin untuk menginvestasikan penghasilan untuk dana pensiun, maka ketika nanti pensiun, kita tidak membebani anak-anak kita.

5. Asuransi kesehatan

Dengan mempunyai asuransi kesehatan, biaya pengobatan bisa ditanggungkan oleh asuransi sesuai dengan kontrak dan kesepakatan bersama. Sehingga kita tidak akan memerlukan biaya besar ketika harus berobat.

6. Bersikap jujur

Membicarakan soal keuangan ke anggota keluarga mungkin tidak biasa bagi sebagian orang karena takut berakhir canggung.

Tapi itu tetap harus dilakukan supaya masalah keuangan ini tidak memberatkan kita.

Sahabat NOVA harus bisa jujur tentang kemampuan finansial diri sendiri, agar keluarga tidak terlalu memberatkan kita dalam segi keuangan.

Baca Juga: Generasi Sandwich Rentan Stres, Bisa Berdampak ke Kesehatan Fisik

Itulah beberapa cara memutus rantai sandwich generation. Langkah ini memang bukan hal yang mudah dilakukan.

Namun, dengan perencanaan keuangan yang baik, perlahan kita pasti akan bisa memutus rantai tersebut. (*)