NOVA.id - Saat hendak mencuci pakaian, kita mungkin sering direpotkan dengan masalah noda di kerah seragam anak.
Noda kekuningan atau keabuan yang ada di kerah seragam anak seringkali sulit dibersihkan dan dihilangkan sehingga terlihat dekil dan tak enak dipandang.
Tapi, tenang saja. Tetap ada cara menghilangkan noda di kerah seragam anak kok.
Namun, perlu diketahui dulu bahwa noda kekuningan yang ada di kerah itu disebabkan oleh kombinasi banyak hal, mulai dari keringat dan minyak pada tubuh, tumpukan produk kimia, hingga polusi udara.
Nah, kalau enggak langsung dibersihkan, tumpukan kotoran itu bisa meresap ke serat-serat pakaian dan menjadi sulit untuk dihilangkan.
Pertanyaannya, kalau sudah terlanjur, bagaimana cara menghilangkan noda di kerah seragam anak?
Walaupun rasanya sulit dihilangkan, masalah ini bisa diatasi dengan menggunakan beberapa cara menghilangkan noda di kerah seragam anak berikut ini.
1. Gunakan air cuka
Diketahui, air cuka dapat memecah ikatan antara serat dan keringat.
Caranya, rendam seragam anak selama 20 menit dalam air cuka.
Setelah itu, rendam lagi dengan produk pembersih pakaian selama 20 menit lagi.
Baca Juga: 3 Cara Menghilangkan Noda Darah di Celana, Coba Pakai Tepung Maizena
Periksa noda, jika masih ada, ulangi proses tersebut seperlunya. Jangan masukkan pakaian ke mesin cuci sebelum nodanya hilang.
2. Gosok dengan larutan garam
Selain air cuka, kita juga bisa menggunakan larutan garam.
Cukup campur lima sendok makan garam dengan satu liter air panas. Masukan spons ke larutan garam, lalu gosokan pada noda yang ada di kerah.
Setelah itu, cuci pakaian dengan mesin cuci dan campurkan dengan secangkir baking soda.
3. Pakai sabun cuci piring
Cairan pencuci piring nyatanya bermanfaat juga menghapus noda kuning pada pakaian.
Kita hanya perlu mengoleskan sedikit cairan pencuci piring ini.
Kemudian gosok baju dengan sikat gigi bekas atau sikat cucian sampai noda kuning mulai menghilang. Setelah itu, cuci seperti biasa.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Noda Cabai di Baju, Jangan Dibiarkan Terlalu Lama
Nah, itulah cara menghilangkan noda di kerah seragam anak yang bisa dicoba di rumah. Pakaian anak pasti bersih dan enggak dekil lagi, deh. (*)