Empeng Punya Banyak Manfaat untuk Bayi, Produk Frigg dan Mushie Bisa Jadi Pilihan

By Annisa Octaviana, Minggu, 26 Februari 2023 | 11:05 WIB
Empeng, punya segudang manfaat untuk bayi. (Dok. Frigg dan Mushie)

NOVA.id – Siapa sangka, ternyata empeng mempunyai banyak manfaat untuk bayi.

Berbagai penelitian menyebutkan, empeng ternyata dapat membantu mengurangi risiko sindrom kematian bayi mendadak (SIDS).

Hal itu juga disetujui oleh dr. Reza Fahlevi, SpA, yang hadir pada acara Talkshow & Aktivitas Bersama Frigg dan Mushie yang diselengarakan di Seibu, Grand Indonesia, 24 Februari 2023.

Selain itu, Mayo Clinic, pusat kesehatan akademis nirlaba asal Amerika menyebutkan, empeng memiliki keuntungan bisa dengan mudah dibuang saat tiba waktunya untuk berhenti.

Cara ini dianggap lebih mudah dibandingkan dengan menghentikan kebiasaan buah hati yang senang mengisap ibu jari atau jari-jari lainnya.

Beberapa manfaat empeng juga dikemukakan Sandra, General Manager PT SFT Indonesia. Menurutnya, empeng juga berfungsi menenangkan dan melatih saluran pernapasan buah hati.

Salah satu produk empeng terbaik ialah produk dari Frigg. Untuk empeng, Frigg menggunakan bahan natural lateks dan silikon yang terbukti aman dan sudah memenuhi standar medis Eropa. Merek Frigg sendiri sudah lolos uji Eropa tertinggi yang disebut EN1400.

Selain empeng, Mushie juga mengeluarkan set alat makan (feeding set). Peralatan makan dari Mushie terbuat dari silikon dan plastic PolyPropylene (PP) buatan Denmark yang sudah teruji dan terbukti aman.

Warna yang digunakan pun menggunakan bahan-bahan natural yang juga aman untuk buah hati.

Baca Juga: Rutin Jalan Kaki Saat Diet Sehat, Ternyata Ini 5 Manfaat Tak Terduga

Alat makan berkualitas untuk dipakai si kecil. (DOK. Frigg & Mushie)