Cara Merawat Skin Barrier yang Baik Menurut Dokter, Simak di Sini!

By Widyastuti, Rabu, 8 Maret 2023 | 15:04 WIB
Tips merawat skin barrier menurut dokter (istock)

NOVA.id - Miliki kulit yang sehat, halus, dan bercahaya tentu menjadi banyak dambaan setiap orang.

Namun, tahukah Sahabat NOVA bahwa kunci utama untuk mendapatkan kulit impian tersebut adalah menjaga skin barrier kulit tetap kuat dan optimal.

Bila sering mengalami ruam merah dan gatal pada kulit, kemungkinan besar kamu mengidap eksim. Penyakit kulit ini dapat disebabkan oleh faktor internal dan eksternal, seperti allergen, penggunaan sabun yang sembarangan, dan iritasi kulit.

Bahkan yang lebih membuat frustrasi, pasien eksim sering mengalami kekambuhan yang dapat menyebabkan penurunan kadar ceramide yang diperlukan untuk menjaga kelembapan dan kesehatan kulit,

Beberapa waktu lalu, Ceradan mengadakan acara Meet The Expert with Ceradan yang sangat menarik dan informatif.

Para influencer terkemuka hadir dalam acara tersebut dan mendapatkan kesempatan untuk berbicara langsung dengan dr. Eddy Karta, SpKK, Ph.D.

Pada kesempatan talkshow tersebut, dr. Eddy menekankan sekali pentingnya Ceramide dalam menjaga kelembapan kulit serta menjaga skin barrier tetap sehat.

Baca Juga: Jalani Diet Sehat Karbohidrat, Perhatikan Takaran Ini Menurut Dokter Gizi

Menurut dr. Eddy, skin barrier yang menurun dapat terjadi pada berbagai jenis kulit, terutama bagi kulit sensitif dan kulit atopik yang memiliki kelainan genetik yang menyebabkan gangguan pada skin barrier.

Selain itu, terdapat berbagai potensi yang menyebabkan skin barrier menurun di antaranya dari iritasi, makanan, kontak fisik, aeroallergen, microbiota serta keringat.

Di akhir acara, dr. Eddy memberikan pesan kepada para peserta untuk lebih memahami kulit mereka dengan menjaga kelembapan dan memperhatikan pola makan serta istirahat yang cukup.

Sebagai penutup, dr. Eddy juga mengatakan, "Untuk kualitas hidup yang lebih baik, kita harus terbebas dari masalah kulit sensitif," katanya.

Pada talkshow tersebut dikenalkan juga Ceradan, merek perawatan kulit dengan berbagai varian produk. Ceradan tersedia dalam rangkaian lengkap produk mulai dari Skin Barrier Cream hingga pembersih yang dapat digunakan baik di wajah maupun di badan.

Menurut Afina Attamimi, selaku Brand Manager menyatakan bahwa produk Ceradan memiliki rasio optimal 3:1:1 untuk kulit yang dimana telah terbukti klinis dalam memperbaiki dan menjaga skin barrier tetap optimal.

Baca Juga: Menu Diet Sehat untuk Malam Ini, Smoothies Sayur Campur Buah

 

Dalam perawatan kulit, menjaga skin barrier merupakan hal yang sangat penting untuk mendapatkan kulit yang sehat dan terawat.

Krim pelembap ini terbukti sangat efektif dalam merawat kulit kering, sensitif maupun eksim. Bagi kamu yang ingin merawat kulit dengan baik, Skin Barrier Cream dari Ceradan dapat menjadi pilihan yang tepat untuk perawatan kulit sensitif yang lebih sehat. (*)