Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan 4 Bahan Alami Ini

By Widyastuti, Selasa, 14 Maret 2023 | 19:20 WIB
Cara menghilangkan bekas jerawat (dok. freepik.com)

NOVA.id - Cara menghilangkan noda bekas jerawat ternyata bisa dengan bahan-bahan alami ini. 

Noda bekas jerawat merupakan salah satu permasalahan kulit yang sering dialami banyak orang.

Jika mengalami kondisi itu, kita pun pasti akan berusaha mencari cara menghilangkan bekas jerawat agar bisa tampil lebih percaya diri.

Ada banyak cara yang bisa kita lakukan untuk cara menghilangkan bekas jerawat, mulai dari menggunakan skincare hingga memakai bahan alami.

Dari cara-cara tersebut, penggunaan bahan alami dirasa yang paling aman, karena tak mengandung bahan kimia, dan murah karena mudah ditemukan di mana saja.

Dengan begitu, penggunaan bahan alami bisa menjadi pilihan yang cukup efektif untuk Sahabat NOVA yang ingin menghilangkan bekas jerawat.

Dikutip dari Kontan, berikut ini 4 bahan alami yang ampuh untuk cara menghilangkan atau samarkan noda hitam bekas jerawat.

Baca Juga: Kembali Dibuka untuk Wisatawan Indonesia, Ini Aktivitas Seru di Legoland Malaysia Resort!

1. Kulit jeruk

Alih-alih dibuang, kulit jeruk bisa kita manfaatkan untuk menghilangkan bekas jerawat di pipi.

Diketahui, kulit jeruk mengandung banyak asam sitrat yang mampu mencerahkan noda hitam bekas jerawat.

Caranya juga cukup mudah, kok!