Resep Cireng Piglet yang Viral di TikTok untuk Camilan Buka Puasa

By Maria Ermilinda Hayon, Rabu, 29 Maret 2023 | 14:05 WIB
Resep cireng piglet yang viral di Tiktok ()

NOVA.ID - Resep cireng piglet belakangan viral di TikTok.

Berbeda dari bentuk cireng biasanya, cireng piglet berwarna pink dan juga memiliki bentuk wajah anak babi (piglet).

Cireng piglet ini ternyata cocok untuk disajikan sebagai camilan buka puasa yang anti mainstream, si kecil yang berpuasa juga sepertinya akan suka.

Kalau Sahabat NOVA ingin ikutan bikin, berikut resep cireng piglet yang viral di TikTok dan dibagikan oleh akun @Bebell.

Selamat mencoba! 

Bahan:

tapioka 6 sdm

terigu 2 sdm

garam 1/4 sdt

Baca Juga: Ingin Makan Dessert Enak? Yuk Buat Peanut Butter Cheese Cake

penyedap 1/2 sdt

lada 1/4 sdt

bawang putih bubuk 1/4 sdt

air hangat 125 ml (20 sdm)

Cara Membuat:

1.Campur semua bahan, kecuali air, aduk rata.

2.Tambahkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk merata.

3.Tambahkan tapioka 2 sdm atau lebih jika adonan masih lembek.

4.Uleni dengan tangan sampai kalis.

Baca Juga: Resep Puding Cokelat Selai Kacang untuk Takjil Buka Puasa Dijamin Enak

5.Beri pewarna makanan merah muda.

6.Bentuk per bagian dari bulatan untuk kepala, kuping dan hidung.

7.Pipihkan bulatan adonan untuk kepala, dan hias wajah piglet, lakukan sampai semua adonan terhias.

8.Panaskan minyak, dan masukkan cireng piglet. 

9.Masak hingga garing, dan angkat.

10.Cireng piglet siap disajikan. 

Itulah tadi, resep cireng piglet belakangan viral di Tiktok, semoga suka! (*)