Dijamin Cuan! Ini Cara Daftar Jadi Agen BRILink untuk Dapat Penghasilan Tambahan

By Maria Ermilinda Hayon, Senin, 24 April 2023 | 13:05 WIB
Cara daftar jadi agen BRILink untuk dapat penghasilan tambahan ()

NOVA.ID – Sahabat NOVA sedang cari jalan untuk dapat penghasilan tambahan?

Mungkin saja bisa mencoba jadi agen BRILink, begini cara daftar jadi agen BRILink untuk dapat penghasilan tambahan.

Cukup dari rumah saja uang bisa mengalir jadi penghasilan tambahan, lo.

Cocok banget untuk ibu-ibu, dan bagi Sahabat NOVA yang mau dapat uang secara digital tapi tak berani bisnis online.

Bagi Sahabat NOVA yang belum tahu, dikutip dari laman resmi BRI, agen BRILink adalah perluasan layanan perbankan tanpa kantor yang diinisiasi oleh bank BRI.

Agen BRILink dapat melayani transaksi perbankan bagi masyarakat secara real time online menggunakan fitur EDC miniATM BRI atau BRILink Mobile.

Semua transaksi keuangan tersebut dikenakan tarif biaya transaksi kepada customer.

Tarif biaya transaksi inilah yang nantinya menjadi pendapatan bagi agen BRILink dan bank BRI dengan pembagian berkonsep sharing fee.

Kehadiran agen BRILink sangat membantu masyarakat untuk memanfaatkan layanan perbankan sesuai kebutuhan.

Lewat agen BRILink, nasabah BRI dan masyarakat umum bisa mendapatkan layanan seperti di kantor bank maupun ATM.

Adapun layanan transaksi keuangan yang ditawarkan oleh Agen BRILink beragam, berikut di antaranya.

Baca Juga: Mau Penghasilan Tambahan? Manfaatkan Fitur WhatsApp Bisnis Ini

1.Layanan Keuangan Digital (LKD) Agen BRILink bisa melayani layanan perbankan seperti setor tunai dan tarik tunai, serta top up BRIZZI.

2.Layanan Keuangan Tanpa Kantor Dalam Rangka Keuangan Inklusif (Laku Pandai) Agen BRILink menyediakan layanan perbankan tanpa perlu jauh-jauh datang ke bank antara lain seperti referral pembukaan tabungan BSA, referral pembiayaan kredit mikro, pembelian produk asuransi mikro (AMKKM) dan pembayaran tagihan seperti air, listrik, pajak dan zakat.

3.Mini ATM BRI Agen BRILink juga bisa melakukan transaksi keuangan non tunai seperti yang disediakan di ATM. Beragam transaksi tersebut antara lain transfer, pembayaran BPJS, cicilan pinjaman, pembelian pulsa, top up e-wallet (Gopay, OVO, DANA, LinkAja).

Banyak banget kan layanan yang diberikan dan bisa kembali kita tawarkan pada masyarakat?

Tak ayal, menjadi agen BRILink bisa jadi peluang emas dapatkan penghasilan tambahan.

Lantas, bagaimana cara daftar jadi agen BRILink?

Ikuti langkah-langkah ini, ya.

Cara daftar jadi agen BRI Link

1.Persiapkan semua syarat dan dokumen persyaratan yang diminta.

Sahabat NOVA bisa melihat detai persyaratan jadi agen BRILink di sini.

2.Jika semua dokumen persyaratan lengkap, Sahabat NOVA bisa ajukan pendaftaran agen BRILink ke Unit kerja BRI terdekat (Kanca, KCP, dan BRI Unit).

3.Nantinya, petugas agen BRILink (PAB) akan memproses administrasi dan membantu calon agen melakukan instalasi aplikasi BRILink Mobile atau mengirimkan EDC.

4.Setelah itu, agen BRILink sudah bisa melayani nasabah dan masyarakat umum.

Gampang banget, kan?

Yuk, buruan jajal cara daftar jadi agen BRILink untuk dapat penghasilan tambahan. (*)