Uang Saku Kurang? Ini Cara Dapat Penghasilan Tambahan untuk Mahasiswa

By Nadia Fairuz Ikbar, Senin, 24 April 2023 | 17:05 WIB
Cara dapat penghasilan tambahan untuk mahasiswa (Dok. iStock)

Jika kita memiliki relasi yang baik dengan seorang dosen, kita dapat melamar menjadi asisten dosen atau asdos.

Dengan menjadi asdos, biasanya kita ditugaskan untuk menggantikan mengajar di waktu-waktu tertentu atau membantu untuk mengoreksi tugas dan ujian mahasiswa, serta memberikan penilaian.

Tak hanya itu, kita juga bisa ikut terlibat dalam proyek atau riset dosen. Selain menghasilkan income tambahan, tentunya hal ini dapat memperluas relasi dengan orang-orang penting di bidang yang kita tekuni. 

5. Mengikuti kompetisi

Selama masa perkuliahan, banyak sekali kompetisi yang diadakan untuk mahasiswa, baik dari dalam kampus maupun institusi luar. Seperti, lomba menulis, pidato, dan lain-lain. 

Kita bisa mengikuti salah satu lomba tersebut untuk mengisi kegiatan.

Dengan banyaknya waktu luang, tentunya kita memiliki kesempatan untuk mempersiapkan diri dalam perlombaan.

Apabila menang, tentunya kita akan mendapatkan sejumlah uang sebagai penghasilan tambahan.

Prestasi ini juga membuat CV kita semakin bagus untuk melamar kerja nantinya. 

Tak sekadar memperoleh penghasilan, mengisi waktu dengan kegiatan-kegiatan di atas juga dapat melatih kita agar siap saat memasuki dunia kerja setelah lulus nanti.

Jangan lupa untuk menabung atau mengalokasikan penghasilan tersebut untuk hal-hal yang penting agar tidak hanya lewat begitu saja. 

Nah, sudah tahu kan cara dapat penghasilan tambahan untuk mahasiswa? (*)