Jangan Ketipu! Ini Cara Aman Beli Tiket Konser Coldplay Lewat Jastip

By Rahma, Kamis, 11 Mei 2023 | 18:02 WIB
Cara aman beli tiket konser lewat jastip (Monkey Business Images)

NOVA.ID - Cara membeli tiket konser Coldplay dengan aman melalui jastip.

Kecintaan fans pada musisi atau idola tertentu sering dimanfaatkan penipu untuk menjual tiket konser palsu.

Sering terjadi, para fans kehabisan tiket lantaran terlambat membeli atau tidak mendapat jatah kursi karena sudah habis terjual.

Sehingga para fans harus bersiap untuk berlomba-lomba membeli tiket alias war ticket, seperti konser Coldplay yang akan digelar 15 November 2023.

Penipu pun menggunakan kesempatan ini untuk membuka jasa titip (jastip) tiket dengan harga lebih mahal, tetapi tiket yang dijual palsu.

Sementara, orang yang terlanjur membeli tiket tidak mendapat tempat di konser manapun.

Lantas, apa yang sebaiknya dilakukan untuk menghindari penipuan tiket konser? Simak penjelasan berikut.

Ciri Jastip Tiket Konser yang Sudah Pasti Scammer atau Penipu

Melansir dari video TikTok MetaMata, berikut ini adalah 4 ciri jastip tiket konser yang sudah pasti scammer alias penipu.

1. Tidak mau diajak COD (Cash On Delivery) dengan berbagai alasan.

2. Tiba-tiba mengirim foto KTP/SIM tanpa diminta agar korban percaya (biasanya KTP/SIM milik orang lain.

Baca Juga: Resmi! Ini Daftar Harga Tiket Konser Coldplay, Paling Murah Rp800 Ribu

3. Memberi iming-iming harga murah dengan alasan menjual tiket terakhir.

4. Nomor tidak terdaftar di GetContact untuk menyembunyikan identitas dan modus.

Cara Aman Membeli Tiket Konser Lewat Jastip

Berikut beberapa tips jika Sahabat NOVA ingin menggunakan jasa titip untuk membeli tiket konser.

Cek Testimoni

Sebelum Sahabat NOVA menentukan jastip mana yang akan kamu gunakan, cek testimoni yang diberikan pelanggan sebelumnya.

Testimoni yang diberikan menentukan keamanan dari jastip tersebut.

Selalu pantau media sosial jastip yang kamu tentukan.

Apakah mereka aktif dalam memberi informasi atau tidak.

Minta Rekomendasi

Cobalah untuk meminta rekomendasi jastip dari teman.

Baca Juga: Cara Beli Tiket Konser Coldplay di Jakarta Pakai MyBCA dan BCA Mobile

Tanyakan jasa yang terpercaya untuk membeli tiket.

Atau Sahabat NOVA juga bisa menggunakan jasa titip yang sebelumnya pernah digunakan teman.

Ketahui Detailnya

Setelah Sahabat NOVA menentukan jasa titip yang akan digunakan, ketahui segala detailnya.

Hal ini termasuk fee jastip yang harus dibayarkan, detail untuk mendapatkan tiket fisik, hingga DP yang harus dibayarkan atau pelunasan.

Perlu diingat bahwa setiap jasa titip memiliki kebijakannya masing-masing.

Tanyakan juga berapa minimal DP dan apakah DP tersebut bisa hangus jika batal menonton konser.

Lebih baik, pilih jasa titip yang menggunakan data pribadi untuk mendapatkan tiket.

Dengan begitu Sahabat NOVA dapat mengontrol pembayaran hingga pengiriman tiket online maupun tiket fisiknya. (*)

Baca Juga: 3 Cara Dapat Penghasilan Tambahan Jutaan dalam Seminggu untuk Beli Tiket Konser Coldplay