Inilah Cara Membasmi Kecoa Paling Ampuh dengan Kayu Manis

By Dok Grid, Senin, 11 November 2024 | 14:10 WIB
Membasmi Kecoa dengan kayu manis (tenra)

NOVA.id - Keberadaan kecoa dalam rumah adalah sesuatu yang tidak bisa kita hindari.

Diketahui jika kecoa merupakan serangga yang memiliki kemampuan beradaptasi yang baik dengan lingkungan tempat tinggalnya.

Namun, kehadiran kecoa dalam rumah tentulah bukanlah hal yang menyenangkan, karena kecoa merupakan hama yang mengganggu di rumah.

Bahkan kecoa diketahui dapat membawa kuman dan bakteri yang berbahaya bagi manusia.

Sehingga penting untuk membasmi dan mengusirnya dari rumah agar tak membahayakan.

Selama ini cara menginjak kecoa menjadi pilihan banyak orang. Namun pernah ada rumor bahwa tak boleh menginjak kecoak karena lebih membahayakan.

Dilansir dari Kompas.com, dokter hewan dan akademisi asal Universitas Gadjah Mada (UGM) Slamet Raharjo mengatakan, kuman-kuman di dalam kecoa tidak patogen atau menyebarkan penyakit, serta tidak berbahaya untuk manusia.

Meski begitu, menghancurkan tubuh kecoa akan menyebarkan bau kurang sedap yang cukup mengganggu.

Untungnya, terdapat alternatif lain untuk memusnahkan serangga ini dari rumah. Berikut cara mengusir kecoa secara ampuh tanpa menyentuh:

Baca Juga: Ampuh Banget! Cara Mengusir Kecoa dengan Bahan Alami di Rumah

1. Kayu manis

Sama seperti mentimun, serangga seperti kecoa juga tidak menyukai aroma kayu manis. Membasmi kecoa dengan kayu manis pun mudah.

Cukup sediakan bubuk kayu manis dan taburkan di area yang menjadi sarang serangga ini.