NOVA.ID - Setrika merupakan alat elektronik yang pasti dimiliki oleh setiap rumah tangga.
Alat ini memiliki fungsi penting dan digunakan hampir setiap hari untuk merapikan pakaian yang kusut setelah dicuci.
Melalui energi listrik, setrika menghasilkan panas yang digunakan untuk menghaluskan pakaian yang kusut.
Namun apa yang terjadi jika setrika tidak juga panas saat akan digunakan?
Apakah sebaiknya Sahabat NOVA menggantinya dengan yang baru?
Jika setrika kita tidak panas, ada beberapa langkah yang dapat dicoba untuk mengatasi masalah tersebut tanpa buru-buru panggil tukang servis:
1. Periksa sumber listrik
Pastikan setrika terhubung dengan baik ke sumber listrik yang berfungsi dengan baik.
Coba sambungkan setrika ke stopkontak yang berbeda atau ganti kabel jika diperlukan.
2. Periksa pengaturan suhu
Pastikan kita telah mengatur suhu setrika dengan benar.
Baca Juga: Cara Urus BPJS Kesehatan Pasangan Cerai, Ini Langkah Pisah Tagihan