Langsung Rontok, Cara Menghilangkan Daki di Selangkangan dengan Satu Bahan Ini

By Rahma, Senin, 26 Juni 2023 | 09:02 WIB
Cara menghilangkan daki di selangkangan (Istock)

NOVA.id - Perempuan wajib menjaga kebersihan dan kesehatan area intim.

Meski sebenarnya wajar jika area lipatan seperti selangkangan lebih gelap dibanding bagian tubuh lain.

Namun bukan berarti Sahabat NOVA mengabaikan kebersihannya.

Tumpukan daki yang ada bisa menyebabkan kulit semakin gelap.

Ini akan membuat kita kehilangan rasa percaya diri.

Nah jika Sahabat NOVA tidak ingin hal itu terjadi, bisa mengikuti trik ini.

Cara menghilangkan daki di area selangkangan dan area intim bisa dilakukan dengan bahan alami yang mudah didapatkan.

Siapa sangka, kita hanya butuh minyak zaitun, lo.

Minyak dari tanaman seperti minyak zaitun memiliki kandungan antioksidan serta kandungan yang bersifat antiinflamasi.

Oleh sebab itu, minyak zaitun dapat menyembuhkan dan memperbaiki kulit.

Lantas bagaimana cara memakainya?

Baca Juga: Kata Ahli, Ini 6 Cara Menghilangkan Komedo Hitam Membandel di Hidung

 

Cara menggunakannya, beri beberapa tetes minyak zaitun pada tangan terlebih dulu.

Kemudian, gosok dan pijat dengan lembut pada area selangkangan selama beberapa menit.

Perlu diingat, hindari menggunakan minyak zaitun ini terlalu dekat dengan area vagina dalam.

Jika sudah, tinggal dibilas sampai bersih.

Selain itu, minyak zaitun juga bisa dipakai seperti scrub.

Cara melakukan eksfoliasi dengan minyak zaitun adalah dengan mencampurkan gula dan minyak zaitun dalam takaran yang sama.

Campur hingga menjadi tekstur scrub, kemudian gunakan untuk mengeksfoliasi area yang diinginkan.

Perawatan eksfoliasi ini bisa dilakukan sebanyak 2 hingga 3 kali dalam seminggu.

Itulah cara menghilangkan daki di area intim dan selangkangan. (*)

Baca Juga: Nggak Lagi Bau! Ini Cara Menghilangkan Noda Kuning di Bantal