NOVA.ID - Sahabat NOVA ingin bukan bisnis franchise untuk dapat penghasilan tambahan?
Tapi tak mau franchise makanan dan minuman?
Maka bisa saja memilih franchise J&T.
Saat ini bisnis franchise di bidang jasa kirim sedang tinggi.
Mengingat pertumbuhan belanja online yang tinggi.
Lantas, bagaimana cara menjadi mitra franchise J&T?
Cara Menjadi Mitra Franchise J&T
Pertama, Memilih Paket Keagenan.
Sebelum mulai mendaftar menjadi agen J&T Express, kita harus terlebih dahulu memilih paket keagenan.
Dikutip dari Finansialku, modal untuk menjadi agen J&T Express, mulai dari kisaran Rp10 juta sampai Rp20 juta.
Pembayaran paket keagenan bisa dilakukan dengan cara transfer ke rekening J&T Express yang akan terima informasinya setelah memenuhi semua syarat menjadi agen J&T Express.
Baca Juga: Tips Sukses Bisnis Franchise untuk Dapat Penghasilan Tambahan