Karier Politik Yenny Wahid, Bangkit Dirikan Partai Sendiri Usai Dicopot sebagai Sekjen PKB

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Jumat, 21 Juli 2023 | 19:34 WIB
Yenny Wahid (dok. instagram/yennywahid)

Tidak berhenti dari karier politiknya, perempuan kelahiran Jombang, Jawa Timur ini kembali mendirikan partai sendiri.

Yenny membuat Partai Kedaulatan Bangsa.

Partai ini lalu melebur dengan Partai Indonesia Baru menjadi Partai Kedaulatan Bangsa Indonesia Baru.

Dirinya menjadi ketua umum Partai Kedaulatan Bangsa dari 2008 hingga 2012.

Selain itu, torehan jabatan lain seperti menjadi Komisaris Garuda Indonesia sejak Januari 2020 juga pernah dirasakan Yenny.

Namun, pada Agustus 2021 Yenny mengundurkan diri.

Perempuan kelahiran 29 Oktober 1974 ini juga kerap mendapat berbagai penghargaan termasuk dari Kemenlu Jepang.

Yenny Wahid menerima penghargaan atas kontribusinya membangun hubungan bilateral Indonesia dan Jepang.

Perempuan berkerudung ini juga merupakan Direktur Wahid Foundation.

Yenny juga pernah bekerja di surat kabar Australia yakni The Syndey Morning Herald dan The Age.

Pada 2009 Yenny juga diganjar penghargaan Young Global Leaders oleh World Economic Forum dan kini menjadi pimpinan Global Council on Faith. (*)