6 Rekomendasi Wisata Edutainment Ramah Anak di Indonesia, Tempat Liburan Favorit Bareng Si Kecil

By Rahma, Selasa, 25 Juli 2023 | 17:02 WIB
Rekomendasi tempat wisata bareng anak favorit (www.balisafarimarinepark.com)

NOVA.ID - Sahabat NOVA ingin liburan bareng anak dalam waktu dekat?

Tak usah jauh-jauh ke luar negeri, Indonesia memiliki beragam destinasi wisata ramah anak.

Menurut Komisi Perlindungan Anak (KPAI), empat kriteria destinasi wisata disebut ramah anak meliputi keamanan, keselamatan, layanan, dan kepatuhan.

Sehingga orangtua harus pintar-pintar dalam memilih sebuah destinasi berlibur anak.

Tidak sekadar asyik dan seru, orangtua harus memerhatikan suatu destinasi wisata ramah anak atau tidak.

Wisata edutainment bisa menjadi pilihan wisata yang ramah bagi anak.

Berikut ini adalah rekomendasi destinasi wisata edutainment ramah anak di Indonesia menurut Kemenparekraf:

1. Scientia Square Park Tangerang

Scientia Square Park adalah sebuah destinasi wisata edutainment ramah anak yang memadukan beberapa unsur, yaitu edukasi, tempat bermain, serta sarana olahraga.

Scientia Square Park dibagi dalam beberapa zona, yakni Zona Safari, Zona Adventure, serta Zona Farm & Sustainability.

Di destinasi wisata ini anak-anak dapat berinteraksi langsung dengan hewan dan alam.

Baca Juga: 7 Tempat Wisata Viral di Pangandaran, Cocok Dikunjungi Bareng Keluarga