NOVA.ID – Sahabat NOVA penggemar K-Pop?
Jika iya, maka pasti ingin selalu bisa mengakses segala sesuatu yang berkaitan dengan K-Pop pastinya.
Mulai dari lagu, idola, hingga perkembangan lainnya.
Nah, menanggapi tingginya minat dan para penggemar K-Pop, termasuk di Indonesia, Red Angel Coution Live mengumumkan bahwa koin K-Pop CTL dan RAID telah dikonfirmasi dan terdaftar di BitMart.
Sebuah pertukaran aset virtual global yang besar.
Dan akan dirilis pada tanggal 21 September pukul 19.00 WIB mendatang.
Koin "RAID," berasal dari nama K-Pop group idol Indonesia yang diciptakan oleh tim produser CTL, yang mana koin tersebut juga telah didaftarkan kemarin bersamaan dengan koin K-Pop CTL.
Sejak tahun 2019, Red Angel Coution Live telah menyelenggarakan konser K-Pop global secara streaming untuk memberikan para penggemar K-Pop di seluruh dunia sebuah paradigma baru di era digital ini.
Melalui ini, mereka telah menyampaikan kepada penggemar K-Pop di seluruh dunia bahwa K-Pop dapat dinikmati dimana saja tanpa ada batasan.
Serta telah memantapkan posisi terkuat sebagai perusahaan penyedia layanan konten K-Pop global yang berhasil melewati masa sulit pandemi.
Park Jai Hyun, selaku CEO Coution Live, menyampaikan bahwa, "Kesempatan ini akan menjadi poin penting yang akan menjadi titik balik bagi kami."
Baca Juga: Profil Kim Minju, Aktris yang Diisukan Bakal Tangani Masalah Visual Le Sserafim