Dapur memang sudah selaiknya dibuat di belakang rumah.
Disarankan untuk tidak membuat dapur di tengah rumah dan meletakkan kompor di sana.
Pasalnya, bagian tengah rumah dipercaya sebagai jantung rumah.
Sementara api pada kompor dianggap bisa memengaruhi jantung rumah dan dipercaya bisa juga memberikan dampak pada kesehatan jantung anggota rumah.
3.Jangan Menghadap Kamar Tidur
Jangan letakkan posisi kompor menghadap langsung ke kamar tidur.
Hal ini karena bisa membuat penghuni rumah yang berada di dalam kamar itu memiliki tempramen yang buruk karena sering berapi-api.
4.Hindari Terkena Pantulan Cermin atau Bersandar ke Jendela
Jika didapati cermin di dapur, maka pastikan tidak menghadap atau memantulkan cahaya ke kompor,
Dan jangan juga meletakkan kompor bersandar pada jendela.
Nah, itulah beberapa aturan posisi kompor berdasarkan feng shui yang bisa jadi cara menghilangkan nasib buruk.
Jadi, sudah cek posisi kompor di rumah? (*)