Ya Ampun Ternyata Cukup Letakkan Cairan Ini di Tengah Bisa Jadi Cara Menghilangkan Kutu Beras, Langsung Kabur Sendiri!

By Maria Ermilinda Hayon, Senin, 23 Oktober 2023 | 15:05 WIB
Cukup pakai bumbu dapur bisa jadi cara menghilangkan kutu beras. ()

NOVA.ID - Nasi menjadi panganan yang rasanya selalu ada di atas meja makan orang Indonesia.

Nasi yang putih, bersih, pulen, dan harum menjadi idaman banyak orang.

Maka itu, saat memilih beras dan mencucinya pun harus diperhatikan.

Jangan sampai beras kotor apalagi ada kutu beras di dalam beras yang kita beli.

Nah, jika khawatir ada kutu beras, maka kita bisa melakukan langkah sederhana ini sebagai cara menghilangkan kutu beras dengan ampuh.

Tak perlu repot-repot ditampih yang bikin pegal tangan.

Tapi rahasia cara menghilangkan kutu beras ternyata cuma dengan menggunakan bahan dapur satu ini.

Apalagi kalau bukan cuka, tapi bukan dengan disemprot ya.

Cara menghilangkan kutu beras dengan cuka ini sedang viral di TikTok, pasalnya sangat mudah.

Bagaimana langkahnya?

Sebuah akun TikTok @karmel.leeya membagikan pengalamannya mengusir beras dengan cara yang amat sangat sederhana.

Ia hanya mengambil beras yang ingin digunakan dan memasukkannya ke dalam panci.

Baca Juga: Cuma Pakai Satu Bahan, Cara Menghilangkan Kutu Beras Tanpa Dijemur

Lalu,  ia mengambil mangkok plastik dan diisi dengan larutan air cuka sampai hampir setengah mangkok.

Mangkok plastik itu pun ia letakkan di tengah-tengah panci yang sudah terisi beras tadi.

Tak lama kemudian kutu beras akan keluar dari persembunyiannya dan kabur keluar dari panci yang berisi beras.

Nampak banyak kutu beras yang berukuran kecil-kecil merayap keluar dari panci.

Hal ini karena kutu beras tidak menyukai aroma masam yang dikeluarkan oleh cuka.

Nah, jadi kapan mau pakai cara menghilangkan kutu beras dengan cuka? (*)