Beri Ruang untuk Asah Kepercayaan Diri Anak dalam Berbahasa Inggris, EF Spelling Bee 2023 Sukses Digelar

By Maria Ermilinda Hayon, Kamis, 9 November 2023 | 21:35 WIB
EF Spelling Bee 2023 dan para pemenang. (EF)

NOVA.ID - EF Kids & Teens Indonesia sukses menggelar EF Spelling Bee 2023, ajang kompetisi uji kecakapan peserta dalam mengingat dan mengeja kata dengan Bahasa Inggris.

Sejak pertama kali diselenggarakan pada tahun 2003 lalu, EF Spelling Bee telah menjadi wadah untuk mengasah kecakapan dan membangun kepercayaan diri anak dalam berbahasa Inggris di depan publik.

Ajang bergengsi dan terbesar di Indonesia ini diperuntukkan bagi peserta dengan rentang pendidikan tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP).

EF Spelling Bee tingkat regional telah dilaksanakan secara serentak pada 9 September – 22 Oktober 2023, dan berhasil melibatkan lebih dari 16 ribu partisipasi peserta dari 35 kota di Indonesia. 

Kota-kota kompetisi regional meliputi Jabodetabek, Bengkulu, Pekanbaru, Samarinda, Balikpapan, Purwokerto, Cilegon, Banjarmasin, Sukabumi, Cirebon, Malang, Gresik, Kediri, Jember, Surabaya, Sidoarjo, Bali, Lombok, Bandung, Palembang, Lampung, Pekalongan, Tegal, Yogyakarta, Solo, Semarang, Makassar, Manado, Medan, Padang, dan Pontianak.

Dari tahap kualifikasi, tersaring lebih dari 800 peserta lolos ke tingkat nasional.

Di tingkat nasional, peserta harus melewati pre-eliminasi sebelum akhirnya masuk ke grand final yang digelar di Jakarta (4/11).

Mereka yang masuk dalam grand final dibagi ke dalam empat grup dengan klasifikasi: Group A (kelas 1-2SD); Group B (kelas 3-4 SD); Group C (Kelas 5-6 SD); dan Group D (kelas 1-3 SMP).

Afan Suryadi, Country Director EF English First Kids & Teens mengatakan, “Gelaran kompetisi ini selaras dengan komitmen EF untuk turut mendukung pembangunan manusia melalui pendidikan dan membantu anak-anak dalam meningkatkan kecakapan Bahasa Inggrisnya.

Kami berharap EF Spelling Bee dapat terus menginsipirasi, memotivasi anak-anak Indonesia untuk meningkatkan kemampuan dan penguasaan Bahasa Inggris, sebagai salah satu keterampilan yang mereka butuhkan dalam menyongsong masa depan. EF Spelling Bee ke-16 ini sekaligus menjadi bentuk dukungan EF terhadap program Indonesia Emas 2045.”

Diketahui, pemerintah saat ini tengah mempersiapkan Indonesia Emas 2045 dengan visi jangka panjang yaitu mewujudkan Indonesia sebagai negara maju.

Baca Juga: EF Berikan Program Pelatihan Bahasa Inggris untuk Tenaga Pendidik di Wilayah DPSP

Beberapa poin utama dalam visi tersebut mencakup berbagai aspek pembangunan dan kemajuan nasional.

Program ini salah satunya menekankan akan pentingnya meningkatkan kualitas SDM Indonesia melalui pendidikan yang lebih baik, pelatihan, dan pengembangan keahlian.

Dengan demikian hal ini dapat memengaruhi level daya saing SDM Indonesia di tingkat global.

Dalam konteks pembangunan dan perkembangan masyarakat Indonesia, beberapa pemikiran dan ide terkait kemampuan Bahasa Inggris di antaranya adalah penguasaan Bahasa Inggris berkontribusi dalam komunikasi lintas negara dan menjadi keterampilan global, membuka peluang termasuk akses ke program pendidikan luar negeri dan transfer ilmu pengetahuan ke tanah air, mengenalkan budaya dan mempromosikan potensi Indonesia ke lingkup global, dan lainnya.

Nah, inilah para juara EF Spelling Bee 2023 dari masing-masing grup.

Group A; Kate Daniella Kurniawan (Juara 1), Humaira Rububiyah (Juara 2), Syafa Aldira Ritwany (Juara 3);

Group B: Aisha Nabila Nareshwari Nur, Tavisha Danurdara Wijanarko, Naura Almaira Azzahra;

Group C: Moammar Kaisar Padalas, Nathanael Ehud Wang, Noah Fidelio Orrick; Group D: Sean Matthew Anaya Napitupulu, Arwen Shafa, Aaron Xander Mulyadi. (*)