Hobi Ngeracik Bumbu, Usaha Rumahan Racikan Bumbu Dasar Instan Ini Bisa Tarik Cuan!

By Maulana Wildan Ibrahim, Sabtu, 11 November 2023 | 20:00 WIB
Usaha rumahan bumbu dasar masakan instan (Dok. freepik/ jcomp) ()

NOVA.ID - Bumbu dasar merupakan fondasi dari sebuah masakan.

Bumbu dasar pun banyak dibutuhkan karena cocok untuk banyak hidangan.

Dengan bumbu dasar, proses memasak menjadi lebih singkat, tetapi makanan akan tetap nikmat.

Selain itu, tidak semua orang bisa dan punya waktu untuk membuat bumbu dasar.

Oleh karena itu, jualan bumbu dasar bisa menjadi peluang atau ide usaha rumahan yang menguntungkan.

Bumbu dasar pun bisa Sahabat NOVA jajakan dalam bentuk fresh baru jadi atau frozen agar lebih awet.

Lantas, bagaimana cara membuat bumbu dasar? 

Berikut beberapa resep bumbu dasar yang bisa Sahabat NOVA buat sebagai ide usaha rumahan.

1. Resep bumbu dasar putih

Salah satu bumbu dasar yang banyak dipakai adalah bumbu putih.

Bumbu dasar putih biasanya digunakan untuk masak opor ayam, lodeh, gudeg, semur dan tumis.

Baca Juga: Jangan Heran Tiap Hari Dipesan, Usaha Rumahan Katering Diet Pakai Resep Shirataki Goreng Ini Pasti Jadi Favorit Pelanggan!

Sahabat NOVA bisa menyiapkan bahan-bahan seperti: