Baca Juga: Cuma Modal Dua Bahan Dapur Ini, Menghilangkan Noda Minyak Sambal di Baju Ternyata Sepele Banget!
2. Sikat Lembut dan Pakai Bahan Alami untuk Menghilangkan Noda
Hal selanjutnya yang perlu Sahabat NOVA lakukan jangan langsung merendamnya.
Lihat dan tandai bagian noda yang harus dibersihkan dan disikat.
Jika totebag kanvas ketempelan noda tinta bolpoin atau spidol, Sahabat NOVA cukup siapkan baking soda dan pasta gigi.
Olesi noda dengan kedua bahan tersebut, lalu sikat secara pelan-pelan.
Jangan lupa bilas hingga bersih.
Kemudian jika totebag kanvas terkena noda minyak, Sahabat NOVA cukup pakai sabun cuci piring.
Untuk mencegah minyak semakin menyebar, cukup teteskan sedikit sabun cuci piring tepat pada bagian nodanya lalu sikatlah secara perlahan.
Selanjutnya bilas dengan air bersih bagian noda tersebut.
3. Totebag Jangan Diperas
Setelah disikat dan dibilas, jangan jangan lakukan proses memeras tote bag agar air cucian habis dengan terlalu keras.