Penyakit Musim Hujan, Begini Cara Mengatasi Kulit Gatal karena Air Comberan Tanpa Salep Dokter

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Senin, 11 Desember 2023 | 21:04 WIB
Ilustrasi - Cara menghilangkan gatal secara alami dan cepat (Freepik)

NOVA.id - Musim hujan telah tiba membuat beberapa penyakit mulai muncul.

Seperti kulit gatal-gatal karena cuaca dingin atau karena terkena air comberan dari hujan.

Air comberan merupakan genangan air kotor karena bercampur sampah atau limbah.

Air comberan biasanya berwarna kotor, keruh, dan berbau.

Saat hujan, kita bisa saja tidak sengaja menginjak air comberan.

Jika sudah begini, kulit sensitif akan mudah merasa gatal-gatal dan kemerahan.

Tak perlu ke dokter, inilah beberapa bahan alami yang bisa mengatasi kulit gatal tanpa salep dokter.

Sahabat NOVA yang memiliki kulit sensitif sebaiknya segera mencuci kaki jika terkena air comberan lalu gunakan obat alami berikut:

1. Minyak kelapa

Minyak kelapa merupakan salah satu obat alami yang dikenal sebagai anti bakteri.

Peneliti membuktikan bahwa minyak kelapa murni bisa meredakan kulit gatal pada eksim ringan.

Bahkan, beberapa iritasi kulit juga bisa diatasi dengan minyak kelapa.