Jangan Sampai Tamu Tak Berselera, Ini Cara Mengusir Lalat dari Meja Makan Praktis Pakai Bahan Dapur!

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Minggu, 24 Desember 2023 | 15:03 WIB
Mengusir lalat dari rumah (Jaydenwong)

NOVA.id - Jangan sampai acara untuk menjamu tamu di perayaan Natal rusak, coba yuk mengusir lalat di meja makan dengan cara ini.

Cuma modal bahan-bahan dapur, kita bisa loh mengusir lalat di sekitar meja makan.

Inilah beberapa bahan dapur yang bisa kita gunakan untuk mengusir lalat tanpa membuat makanan di meja terkontaminasi bahan kimia.

1. Gula

Kita bisa gunakan gula untuk menjebak lalat yang terbang.

Caranya cukup mudah, gunakan potongan botol pastik ukuran 2 liter.

Di bagian bawah botol campur air dengan gula.

Letakkan potongan botol dalam posisi terbalik di botol bagian bawah.

Lalu, letakkan di tengah meja makan agar lalat tertarik dan masuk dalam botol.

2. Garam dan Kunyit

Cobalah untuk menaburkan garam dan kunyit di atas piring kecil.

Lalu, letakkan piring tersebut di antara hidangan.

Niscaya lalat tak akan mampir ke meja makan.

3. Kulit Jeruk

Kulit jeruk juga merupakan bahan yang sangat ampuh untuk menyingkirkan lalat secara alami.

Cukup masukkan kulit jeruk ke dalam kain katun tenun atau kain muslin.

Lalu, kantung dari kain tersebut bisa diletakkan di beberapa bagian meja makan untuk mengusir lalat.

Lalat tidak suka bau dari kulit jeruk loh.

4. Kemangi

Kita bisa meletakkan kemangi sebagai lalapan atau juga kemangi dalam pot sebagai hiasan di meja makan.

Ternyata, bau kemangi tidak disukai lalat loh!

5. Cengkih

Kita juga bisa menyebarkan beberapa butir cengkir di area meja makan.

Selain aroma cengkih membuat suasana makin hangat, lalat juga kabur loh mencium bau cengkih. (*)