3 Bahan Alami yang Mujarab untuk Cara Menghilangkan Cupang di Leher dalam Sekejap, Auto Pede Lagi!

By Maulana Wildan Ibrahim, Kamis, 28 Desember 2023 | 21:05 WIB
Menghilangkan cupang di leher dalam sekejap (Freepik)

NOVA.ID - Cara menghilangkan cupang di leher dalam sekejap jadi salah satu solusi yang banyak dicari oleh banyak.

Cupang merupakan istilah untuk sebutan bekas ciuman yang bentuknya seperti memar, agak kemerahan atau keungu-unguan.

Biasanya bekas cupang ini lebih sering terlihat di area leher, sehingga bekasnya jauh lebih terlihat.

Cara menghilangkan cupang memang tidak bisa pudar dalam satu hari.

Biasanya bekas cupang dapat hilang sendiri sekitar 2 hari atau 2 minggu.

Namun, Sahabat NOVA bisa mempercepat untuk menghilangkan cupang di leher dalam sekejap menggunakan bahan-bahan alami berikut ini.

Berikut bahan alami untuk menghilangkan bekas cupang di leher dalam sekejap.

1. Olesi Lidah Buaya

Cara menghilangkan cupang di leher dalam sekejap secara alami adalah menggunakan lidah buaya.

Gel lidah buaya dapat digunakan untuk mengurangi memar, peradangan, pembengkakan kulit, dan nyeri.

Sahabat NOVA cukup oleskan secara tipis-tipis daging lidah buaya ke kulit sebagai cara menghilangkan cupang di leher dalam sekejap sebanyak dua kali sehari.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Foundation Full Coverage, Ampuh Jadi Cara Menghilangkan Bekas Cupang dengan Cepat!

Apabila cara ini menyebabkan iritasi kulit dan kulit berubah menjadi sensitif, maka hentikan penggunaannya ya.

2. Kompres Air Hangat

Kompres air hangat dapat membantu menyembuhkan memar yang kemerahan atau keungu-unguan supaya aliran darahnya kembali lancar.

Salah satunya kompres hangat bisa menghilangkan cupang di leher dalam sekejap.

Cukup siapkan waslap yang sudah dicelup ke air hangat, lalu kompres selama 10 menit setiap hari sampai bekas kemerahan hilang.

3. Pijat dengan Minyak Esensial

Cara menghilangkan cupang di leher dalam sekejap selanjutnya adalah tambahkan minyak esensial selama memijat.

Minyak esensial atau peppermint dapat membantu merangsang aliran darah ke area tersebut.

Pastikan untuk menggunakan minyak esensial, bukan ekstrak yang digunakan untuk memasak dan selalu gunakan minyak esensial encer.

Aturan umum adalah menambahkan sekitar 12 tetes minyak, seperti minyak kelapa atau minyak zaitun, ke setiap 1 hingga 2 tetes minyak esensial.

Minyak esensial lavender, chamomile, marjoram, bergamot, dan sandalwood, termasuk ampuh untuk menghilangkan bekas cupang, atau gigitan cinta.

Nah itu tadi beberapa bahan alami yang mujarab untuk cara menghilangkan cupang di leher dalam sekejap. (*)