5 Cara Menghilangkan Bau Durian di Tangan dan Mulut, Benarkah Bisa Pakai Kulitnya?

By Maulana Wildan Ibrahim, Jumat, 19 Januari 2024 | 17:05 WIB
Car menghilangkan bau durian dari tangan dan mulut (Freepik)

NOVA.ID - Durian, buah dengan rasa unik dan aroma khas yang tidak terlupakan.

Mencicipi durian seringkali meninggalkan jejak yang sulit dihilangkan.

Terutama bau yang menempel pada tangan dan mulut.

Tenang saja Sahabat NOVA, untungnya ada beberapa cara menghilangkan bau durian dari tangan dan mulut secara mudah.

Salah satu cara yang ada di masyarakat mengatakan bahwa untuk menghilangkan bau tersebut adalah dengan meminum air dari cekungan bagian dalam dari kulit durian.

Namun benarkah kulit durian bisa jadi cara menghilangkan bau durin dari tangan dan mulut?

Yuk, simak penjelasannya berikut dan beberapa cara menghilangkan bau durian di tangan dan mulut yang ampuh.

5 Cara Menghilangkan Bau Duruan di Tangan dan Mulut

Berikut beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk membersihkan dan mencuci mulut serta tangan setelah makan durian dihimpun dari berbagai sumber.

1. Minum atau kumur dengan air di kulit durian

Rupanya memang benar bagian cekungan dari kulit durian dapat menghilangkan bau di tangan dan mulut.

Baca Juga: Sekarang Lagi Musimnya, Makan Durian Ternyata Ampuh Mengatasi Suasana Hati Buruk, Ini Manfaat Lain Raja Buah Bagi Kesehatan

Ketua Yayasan Durian NUSANTARA, Mohamad Reza Tirtawinata mengungkapkan, kulit durian bagian dalam dapat dimanfaatkan sabagai cara menghilangkan bau durian di tangan.

“Iya benar, tapi tidak menghilangkan 100 persen," ujarnya dikutip dari Kompas.com, (19/1).

Reza mengungkapkan, kulit durian bagian dalam yang berwarna putih mengandung lilin dan antiair.

Jika lilin digosok dengan air, maka air tersebut menjadi penawar atau antibau durian.

Untuk membersihkan bau durian di mulut, Sahabat NOVA cukup menuangkan air pada cekungan tersebut.

Air akan melarutkan lapisan lilin di kulit.

Lalu, minum atau kumur dengan air tersebut.

2. Cuci tangan dengan air di kulit durian

Selain digunakan untuk berkumur atau diminum, air yang dituangkan ke kulit durian juga dapat membersihkan baunya dari tangan.

Tuangkan air ke kulit durian bagian dalam, usap dan cuci jari bekas mengambil durian dengan air tadi.

Bukan hanya itu, lapisan lilin pada kulit durian juga dipercaya berguna sebagai obat alami untuk mengurangi mabuk durian.

Baca Juga: Bikin Pengharum Mobil Sendiri, Ini Cara Menghilangkan Bau Rokok di Mobil dengan Beras

3. Perasan jeruk nipis atau lemon

Cara selanjutnya untuk menghilangkan bau durian dari tangan adalah menggunakan bahan alami jeruk nipis atau lemon.

Jeruk nipis atau lemon memiliki bau yang segar.

Sifat asamnya yang kuat juga dapat menghilangkan bau durian.

Sahabat NOVA cukup ambil irisan lemon dan melumurkannya pada permukaan tangan.

Selanjutnya, diamkan beberapa menit dan bilas dengan sabun serta air.

4. Cuci tangan dengan mentimun

Mentimun ternyata juga ampuh menghilangkan bau durian dari tangan.

Timun dapat dimanfaatkan sebagai sabun pengganti untuk membersihkan bau tidak sedap dari tangan.

Sahabat NOVA cukup ambil beberapa potong timun.

Selanjutnya, gosokkan timun ke tangan seperti cuci tangan biasa, diamkan sebentar dan bilas.

Baca Juga: Cara Mengatasi Bau Ketiak Menyengat Tanpa Tawas dan Deodoran, Cuma Pakai 4 Bahan Alami Ini!

5. Cuci tangan dengan bubuk kopi

Apabila Sahabat NOVA lebih suka aroma kopi, ini juga bisa untuk menghilangkan bau durian di tangan, loh.

Sahabat NOVA bisa gunakan bubuk atau ampas kopi sebagai sabun alami.

Bubuk kopi sebagai eksfolian cukup efektif menghilangkan bau durian.

Caranya cukup menggosokkan bubuk atau ampas kopi pada tangan sebagai pengganti sabun, lalu membilasnya dengan air.

Itulah beberapa cara menghilangkan bau durian dari tangan dan mulut. (*)