Jangan Sampai Telat, Ini 3 Cara Bayar Shoppee Paylater atau SPayLater via Online, Alfamart, dan Indomart

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Rabu, 7 Februari 2024 | 11:02 WIB
Cara bayar tagihan paylater Akulaku lewat Indomaret ()

NOVA.id - Shopee paylater merupakan salah satu pembayaran masa kini yang sudah akrab dengan masyarakat. 

Shopee Paylater atau Spaylater bisa mempermudah pembayatan lewat cicilan dengan bunga tertentu dan tenor tertentu. 

Namun, jika kita lupa membayar tagihan, kita bisa terkena denda dan juga masuk ke dalam daftar hitam SLIK.

Untuk membayar tagihan Shopee Paylater ini kita bisa pakai beberapa cara berikut: 

Bayar Tagihan Shopee Paylater dengan ShopeePay

- Buka aplikasi Shopee dan pilih menu Saya pada bagian pojok kanan bawah.- Pilih SPayLater, lalu akan muncul jumlah tagihan yang harus dibayar.- Klik Bayar Sekarang dan pilih Metode Pembayaran.- Pilih ShopeePay dan klik konfirmasi.- Masukkan pin ShopeePay dan tunggu pembayaran terkonfirmasi.

Bayar Tagihan Shopee Paylater dengan Virtual Account

- Buka aplikasi Shopee dan pilih menu Saya pada bagian pojok kanan bawah.- Pilih SPayLater, lalu akan muncul jumlah tagihan yang harus dibayar.- Klik Bayar Sekarang dan pilih Metode Pembayaran.- Pilih Transfer Bank (virtual account). Kemudian, klik bank yang ingin digunakan.- Klik Bayar Sekarang dan salin nomor virtual yang tertera.- Ikuti Petunjuk Transfer mBanking.- Gunakan internet banking, mobile banking, atau mesin ATM terdekat.

Baca Juga: 4 Pilihan Paylater Bunga Rendah hingga 0 Persen untuk Dana Liburan Nataru

Bayar Tagihan Shopee Paylater via Indomaret, Alfamart, dan Lainnya

- Buka aplikasi Shopee dan pilih menu Saya pada bagian pojok kanan bawah.- Pilih SPayLater, lalu akan muncul jumlah tagihan yang harus dibayar.- Klik Bayar Sekarang dan pilih Metode Pembayaran.- Pilih Indomaret, Alfamart, atau lainnya, lalu klik konfirmasi.- Klik Bayar Sekarang. Kemudian, salin atau catat Kode Pembayaran.- Datang Indomaret, Alfamart, atau outlet lain terdekat, tunjukkan kode ke kasir atau gunakan mesin pembayaran yang tersedia.- Lakukan pembayaran sesuai tagihan.

Cara Melunasi Shopee PayLater Sekaligus

Kalau kamu ingin membayar semua tagihan SPayLater yang kamu miliki, kini ada cara melunasi semua tagihan Shopee Paylater, Sobat Shopee.

Berikut cara yang dapat kamu ikuti!

- Buka aplikasi Shopee dan pilih menu Saya pada bagian pojok kanan bawah.- Pilih SPayLater, lalu akan muncul jumlah tagihan yang harus dibayar.- Pilih bagian Tagihan Bulan Depan. Kemudian, pilih bulan yang tagihannya ingin kamu lunasi.- Klik Bayar Sekarang dan Pilih Metode Pembayaran yang ingin kamu gunakan.

Setelah itu, ikuti cara bayar SPayLater seperti di atas, yaitu menggunakan ShopeePay, virtual account, hingga merchant yang bekerja sama dengan Shopee.

Lakukan pembayaran sesuai tagihan dan tunggu konfirmasinya. (*)