5 Tips Cantik dan Sehat Saat Kencan Valentine Bareng Pasangan

By Maria Ermilinda Hayon, Sabtu, 10 Februari 2024 | 13:35 WIB
Ciptakan momen cinta yang tak terlupakan. Ini 5 tips cantik dan sehat saat kencan Valentine (PeopleImages)

 

NOVA.id - Memasuki bulan penuh cinta tentunya banyak harapan dan ekspektasi dari setiap pasangan.

Umumnya, pasangan akan merayakan bulan valentine dengan memberi kado atau makan malam bersama.

Tentunya, ketika sedang mempersiapkan acara penting, kita semua ingin tampil secara total demi kepuasan diri.

Nah, untuk Sahabat NOVA, berikut ini tips cantik dan sehat kencan saat Valentine dengan pasangan tercinta.

Apa saja?

Tips Tampil Cantik dan Sehat Saat Valentine

1.Grooming

Untuk mendukung penampilan yang baik, dibutuhkan grooming mulai dari rambut hingga pakaian yang digunakan.

Jangan lupa untuk berdandan sesuai tempat yang akan kamu kunjungi dan semprotkan perfume favorit untuk melengkapinya.

2.Pilih Outfit yang Sesuai

Siapkan pakaian yang nyaman dan sesuai tempat yang akan dikunjungi.

Baca Juga: Jelang Valentine dan Pemilu 2024, Silverqueen Ajak Anak Muda Pilih dengan Hati

Hindari juga bahan yang mudah kusut agar selalu tampil rapi.

Bisa juga janjian dengan pasangan untuk warna yang senada.

3.Persiapkan Kado

Kado bukan menjadi hal penting, tapi jika ingin memberikan apresiasi kepada pasangan, jangan lupa untuk membawa buah tangan.

Sahabat NOVA bisa memberin bunga, cokelat, atau barang yang pasangan kita sukai.

4.Membuat Agenda

Lebih baik kegiatan hari valentine kamu disusun secara rapi.

Kita dan pasangan bisa siapkan agenda atau daftar tempat yang akan dikunjungi saat kencan untuk menghabiskan waktu bersama. Agenda ini juga dapat membantu dalam menghindari macet.

5.Persiapkan Kesehatan

Kurang tampil total jika tubuh kamu tidak fit. Kesehatan menjadi salah satu kunci penting juga dalam menghadiri acara penting, terlebih lagi di momen penting seperti Valentine.

Dibalik tubuh yang sehat, haurs ditunjang dengan pencernaan yang sehat juga, karena nyatanya pencernaan dapat memengaruhi hingga suasana hati.

Baca Juga: 5 Cara Ungkap Love Language yang Tepat Pada Pasangan Saat Valentine

Jaga kesehatan dengan melakukan olahraga ringan, menjaga jam tidur, dan menjaga pola makan sehat.

Dikarenakan kesehatan pencernaan dapat memengaruhi suasana hati, lebih baik mengonsumsi makanan tinggi serat seperti buah dan sayur setiap harinya.

Menjaga kesehatan pencernaan juga memberikan manfaat lain seperti menjaga gula darah, menurunkan kadar kolesterol, hingga mengontrol berat badan.

Jika pencernaan sehat, maka frekuensi buang air besar (BAB) juga menjadi lancar, sehingga tidak ada rasa kembung, perut buncit, hingga sembelit.

Jika tidak sempat untuk menyiapkan makanan seimbang yang tinggi serat, kita bisa melengkapinya dengan suplemen tinggi serat seperti mengonsumsi suplemen FibreFirst.

Nah, itulah 5 tips tampil cantik dan sehat saat Valentine nanti. (*)