Dua Keinginan Komeng Jika Terpilih Jadi Anggota DPD RI, Singgung Bing Slamet

By Maulana Wildan Ibrahim, Minggu, 18 Februari 2024 | 18:05 WIB
Keinginan Komeng jika menjadi anggota DPD RI (Dok. Tribunnewswiki.com)

Pelawak kondang bernama asli Alfiansyah Bustami itu adalah salah satu calon anggota legislatif DPD dari Jawa Barat di Pemilu 2024.

Meski banyak informasi yang menyebutkan perolehan suara terbanyak, Komeng tetap menunggu keputusan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI.

Komeng tetap tenang meski hasil rekapitulasi untuk caleg DPD RI dari Dapil Jawa Barat menjelaskan suaranya terbanyak dibandingkan caleg lainnya.

"Tunggu saja," kata Komeng.

Sementara itu, Komen pun menduga, banyak yang memilihnya karena foto di surat suara yang nyeleneh.

"Cuma mau beda saja, nggak ada maksud dipakai sebagai strategi supaya menang," kata Komeng.

"Dan saya nggak kampanye karena nggak ngerti kampanye," lanjutnya.

"Itu foto juga saya ambil sendiri, saya selfie sambil manasin mobil dan saya suruh asisten saya untuk mencetaknya dan kirim ke KPU," jelas Komeng.

Komeng mengaku tidak punya modal apapun saat mendaftarkan diri sebagai caleg DPD RI.

"Saya hanya punya mimpi membangun gedung kesenian," tutur Komeng. (*)