Cepet-Cepetan! Cara Daftar Mudik Gratis Bulog 2024 untuk Lebaran 2024

By Maria Ermilinda Hayon, Kamis, 7 Maret 2024 | 15:05 WIB
Cara daftar mudik gratis Perum Bulog 2024 untuk Lebaran 2024 (Kompas.com/GARY LOTULUNG)

NOVA.id - Tahun ini Perum Bulog menggelar program mudik gratis Lebaran 2024.

Kuota mudik grtias Bulog 2024 sampai saat ini adalah 350 orang.

Jadi harus berlomba-lomba untuk dapat bagian.

Dilansir dari akun Instagram @perum.bulog jadwal mudik gratis Bulog 2024 yakni pendaftaran mulai dibukan pada 5 Maret 2024.

Pendaftaran mudik gratis 2024 dibuka secara online hingga kuota terpenuhi (350 orang).

Nantinya pada 14-15 Maret 2024, panitia akan mengirimkan konfirmasi via WhatsApp bahwa pendaftar telah sah menjadi peserta mudik gratis.

Terakhir pada 5 April 2024, dilakukannya keberangkatan mudik gratis Bulog 2024.

Apa saja syarat mudik gratis Lebaran 2024 dari Bulog ini?

-Memiliki Kartu Keluarga (KK).

-Memiliki KTP/KIA. Persyaratan di atas dipersiapkan dalam format pdf/jpg dan dapat terbaca dengan jelas karena akan diunggah ketika melakukan pendaftaran.

Setelah semua syarat pendaftaran dipunya, lakukan cara daftar mudik gratis Bulog 2024 seperti langkah ini.

Baca Juga: Rute Mudik Gratis Jasa Raharja 2024 dari Kereta Api hingga Bus, ke Kota Mana Saja?