NOVA.id – Sahabat NOVA ingin bayar tagihan Shopee Paylater tapi dengan koin Shopee?
Apakah Koin Shopee bisa digunakan untuk membayar Shopee Paylater?
Mungkin ini pertanyaan beberapa Sahabat NOVA yang punya banyak koin Shopee dan ingin menggunakannya untuk membayar cicilan paylater.
Dilansir dari laman resmi Shopee, sejatinya Koin Shopee adalah poin loyalitas (loyalty point) di platform Shopee.
Kita bisa mendapatkan Koin Shopee melalui pembelian barang menggunakan sistem Garansi Shopee.
Sahabat NOVA dapat menggunakannya untuk mengimbangi jumlah transaksi saat melakukan pembelian di dalam aplikasi Shopee.
Lantas, apakah Koin Shopee bisa digunakan untuk membayar Shopee Paylater juga?
Sejauh ini Koin Shopee hanya bisa digunakan untuk mengimbangi jumlah transaksi pembelian di Shopee, belum ada keterangan mengenai pembayaran tahigan Shopee Paylater menggunakan Koin Shopee.
Namun, koin Shopee juga bisa ditukar dengan uang berupa saldo DANA, OVO, GoPay, ShopeePay dan berbagai dompet digital lainnya, dan nantinya uang bisa dicairkan lewat ATM.
Sementara itu, di sisi lain Sahabat NOVA bisa menggunakan voucher atau koin Shopee untuk pembelian yang dibayar dengan cicilan kartu kredit.
Akan tetapi, jika Total Pembayaran kita setelah menggunakan Voucher dan/atau Koin Shopee lebih rendah dari yang ditentukan oleh bank, kita tidak akan dapat membayar dengan cicilan kartu kredit.
Baca Juga: Telat Bayar Tagihan Cicilan Shopee Paylater, Apakah DC Shopee Datang ke Rumah?