NOVA.id - Hari Raya Idul Fitri 1445 H sudah di depan mata.
Sahabat NOVA yang merayakan Lebaran 2024 ini, pastinya akan mengikuti salat idain atau salat id.
Salat id adalah salat sunnah dua rakaat yang dilaksanakan oleh umat Islam ketika menyambut hari raya agama Islam.
Shalat id terdiri dari dua jenis yang dilaksanakan oleh umat muslim berdasarkan dua waktu yang berbeda yaitu pada hari raya Idul Adha serta hari raya Idul Fitri.
Karena hanya dilakukan dua kali dalam satu tahun, mungkin saja kita lupa tata cara sholat Idul Fitri ini.
Jangan sampai deh malu dan salah saat lakukan salat id nanti.
Nah, berikut ini NOVA berikan panduan tata cara sholat Idul Fitri dan doanya yang dikutip dari Tribun Sulbar ini.
Tata Cara Sholat Idul Fitri dan Doanya
1.Sebelum salat, disunnahkan untuk memperbanyak bacaan takbir, tahmid, dan tasbih.
2.Sholat dimulai dengan menyeru "ash-shalâta jâmi‘ah", tanpa azan dan iqamah.
3.Memulai dengan niat Sholat idul fitri.
Baca Juga: 10 Ucapan Sungkem untuk Kakek, Nenek, dan Orangtua dengan Bahasa Jawa
Lafaz niat Sholat Idul Fitri sebagai makmum adalah:
اُصَلِّى سُنَّةً عِيْدِ الْفِطْرِ رَكْعَتَيْنِ مَأْمُوْمًا للهِ تَعَالَى
Usholli sunnatan ‘iidil fithri rok’ataini ma’muuman lillaahi ta’aalaa
Artinya: Aku berniat shalat sunnah Idul Fitri dua rakaat (menjadi makmum/imam) karena Allah ta’ala.
Sementara bila jadi imam, lafaz niat Sholat Idul Fitri adalah:
اُصَلِّى سُنَّةً عِيْدِ الْفِطْرِ رَكْعَتَيْنِ إِمَامًا للهِ تَعَالَى
Usholli sunnatan ‘iidil fithri rok’ataini imaaman lillaahi ta’aalaa
Artinya: Saya niat shalat sunah Idul Fitri dua rakaat sebagai imam karena Allah Taala.
4.Membaca takbiratul ihram (الله أكبر) sambil mengangkat kedua tangan.
5.Membaca takbir sebanyak tujuh kali (di luar takbiratul ihram) dan di antara tiap takbir itu dianjurkan membaca:
سُبْحَانَ اللَّهِ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ وَلَا إلَهَ إلَّا اللَّهُ وَاَللَّهُ أَكْبَرُ
Baca Juga: Lebaran Rumah Kinclong, Ini Cara Menghilangkan Jamur di Plafon Secara Permanen
Subhanallah wal hamdulillah wa laa ilaha illallah wallahu akbar.
Artinya: Maha suci Allah, segala pujian bagi-Nya. Tiada tuhan kecuali Allah, Allah Maha Besar.
6.Membaca surah al-Fatihah, diteruskan membaca surah yang pendek dari Alquran.
7.Ruku’, sujud, duduk di antara dua sujud, dan seterusnya hingga berdiri lagi seperti shalat biasa.
8.Pada rakaat kedua sebelum membaca al-Fatihah, disunnahkan takbir sebanyak lima kali sambil mengangkat tangan.
Di luar takbir saat berdiri (takbir qiyam) dan di antara tiap takbir disunnahkan membaca:
سُبْحَانَ اللَّهِ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ وَلَا إلَهَ إلَّا اللَّهُ وَاَللَّهُ أَكْبَرُ
Subhanallah wal hamdulillah wa laa ilaha illallah wallahu akbar.
Artinya: Maha suci Allah, segala pujian bagi-Nya. Tiada Tuhan kecuali Allah, Allah Maha Besar.
9.Membaca Surah al-Fatihah, diteruskan membaca surah yang pendek dari Alquran.
10.Ruku’, sujud, dan seterusnya hingga salam.
Baca Juga: Resep Lebaran Semur Lidah Sapi Istimewa untuk Pendamping Rendang dan Opor
11.Setelah salam, disunnahkan mendengarkan khutbah Idul Fitri.
Panduan Khotbah Idul Fitri
- Khotbah Idul Fitri hukumnya sunnah yang merupakan kesempurnaan Sholat Idul Fitri.
- Khotbah Idul Fitri dilaksanakan dengan dua khotbah, dilaksanakan dengan berdiri dan di antara keduanya dipisahkan dengan duduk sejenak.
- Khotbah pertama dimulai dengan takbir sebanyak sembilan kali, sedangkan pada khotbah kedua dimulai dengan takbir tujuh kali.
- Khotbah pertama dilakukan dengan cara sebagai berikut:
- Membaca takbir sebanyak sembilan kali
- Memuji Allah dengan sekurang-kurangnya membaca الحمد لله
- Membaca sholawat Nabi SAW, antara lain dengan membaca اللهم صل على سيدنا محمد
- Berwasiat tentang takwa.
- Membaca ayat Al Quran
- Khotbah kedua dilakukan dengan cara sebagai berikut:
- Membaca takbir sebanyak tujuh kali
- Memuji Allah dengan sekurang-kurangnya membaca الحمد لله
- Membaca shalawat Nabi SAW antara lain dengan membaca اللهم صل على سيدنا محمد
- Berwasiat tentang takwa.
- Mendoakan kaum muslimin
Nah, itulah panduan tata cara sholat Idul Fitri dan doanya, selamat merayakan Lebaran 2024 bersama keluarga tercinta Sahabat NOVA. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunsulbar.com dengan judul TATA Cara hingga Bacaan Sholat Idul Fitri di Masjid dan Lapangan.