Es Loly Semangka Segar untuk Si Kecil yang Tak Doyan Buah

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Sabtu, 20 April 2024 | 22:00 WIB
Es Loly Semangka (nova.id)

NOVA.id - Es buah bisa jadi solusi anak yang tidak mau mengonsumsi buah-buahan.

Memiliki banyak kandungan vitamin, buah-buah terkadang tak disukai anak kecil karena rasanya yang asam atau berair.

Namun, ada banyak cara agar anak mau mengonsumsi buah.

Coba saja kreasikan buah menjadi es loly semangka ini.

Dijamin anak lebih lahap makan buah yang menyegarkan.

Bahan Es Loly Semangka: 

500 g semangka50 ml air jeruk lemon75 ml sirop vanili100 g semangka, potong dadu 1/2 cm

Cara Membuat Es Loly Semangka:

1. Potong-potong semangka, masukkan ke dalam blender.2. Tambahkan air jeruk dan sirop vanili, proses hingga lembut. Tuangkan mangkuk ke dalam mangkuk besar.3. Penyelesaian: Masukkan potongan dadu semangka ke dalam cetakan es loly. Tuangkan campuran semangka hingga mendekati bibir cetakan. Tusukkan gagang cetakan loly.4. Simpan dalam freezer selama 2 jam hingga membeku.(*)

Baca Juga: Resep Es Cincau Pandan Cocok untuk Hilangkan Dahaga saat Panas