Ayu Dewi Murka Namanya Diseret-Seret dalam Kasus Korupsi Timah Suami Sandra Dewi

By Maria Ermilinda Hayon, Jumat, 26 April 2024 | 18:05 WIB
Nama Ayu Dewi tersert kasus korupsi timah suami Sandra Dewi. Sang artis murka merasa difitnah. (Instagram @mrsayudewi)

NOVA.id – Nama Ayu Dewi santer terdengar nyaring dikaitkan dengan kasus dugaan korupsi timah yang menyeret Harvey Moeis, suami Sandra Dewi.

Seperti diketahui, suami aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis diduga terlibat dalam kasus korupsi tata niaga komoditas timah wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah.

Dari kasus korupsi itimah itu, negara mengalami kerugian mencapai Rp271 triliun.

Selain Sandra Dewi sebagai istri, belakangan nama Ayu Dewi juga dikaitkan dengan kasus korupsi Harvey Moeis.

Usut punya usut, Harvey dan Sandra diketahui memiliki jet pribadi.

Ternyata jet pribadi tersebut diberikan Harvey Moeis sebagai hadiah untuk putra sulungnya saat merayakan ulang tahun yang kedua.

Nama presenter Ayu Dewi pun mendadak ikut terseret dalam persoalan tersebut lantaran disebut-sebut sebagai pembawa acara saat acara peluncuran jet pribadi itu diselenggarakan.

Bahkan sang pembawa acara di acara peluncuran jet pribadi itu dikabarkan juga ikut menerima aliran dana.

Ayu Dewi pun lantas merespons keras tudingan yang menyebutnya sebagai pembawa acara dalam peluncuran jet pribadi Sandra Dewi itu.

Presenter Ayu Dewi merasa difitnah saat namanya dikabarkan ikut terseret dalam kasus Harvey Moeis.

Lewat unggahan di Instagram pribadinya @mrsayudewi, ibu tiga anak itu membantah tudingan miring yang dialamatkan kepadanya itu.

Baca Juga: Waduh! Instagram Sandra Dewi Hilang Usai Kasus Korupsi Timah Suaminya Terkuak, Sengaja Dihapus?

Dalam unggahan itu, Ayu berdoa agar dirinya dan keluarga senantiasa dilindungi dari hal-hal buruk.

"Ya Allah, Lindungilah aku dan keluargaku," tulis Ayu Dewi.

Bahkan ibu anak tiga itu merasa murka atas adanya tudingan miring tersebut.

"Dari yang suka memfitnah, menjelekkan dan menzalimi," sambungnya

Sejatinya presenter 39 tahun itu enggan menanggapi berita bohong yang menyeret namanya itu.

"Males banget menanggapi berita HOAX, saya diam tapi lama-lama ko saya berasa dimanfaatkan dengan judul clickbait," seru Ayu Dewi.

Namun, ia menegaskan tidak pernah memandu acara peluncuran jet pribadi milik Sandra Dewi dan Harvey Moeis seperti yang santer dikabarkan.

"Saya nggak pernah nge host atau nge MC in peluncuran pesawat jet pribadi atau pemberian pesawat jet pribadi..,

Ulang tahun anak temen artis yang saya pernah MC in itu hanya Rans dan AttaAurel, semuanya live di TV atau YouTube mereka jadi bisa dilihat semua orang.

"Sengaja saya nggak mau post artikel-artikel media online yang taro foto saya tanpa izin dan ditulis judul berita hoax seenaknya supaya mereka nggak dapat traffic dari berita fitnah yang bawa-bawa nama saya," tukasnya. (*)