Kisah Inspiratif Nova, Merek Pakaian Bayi dan Anak yang Mengutamakan Kualitas dan Komunitas

By ADV PI, Rabu, 2 Oktober 2024 | 20:00 WIB
Suasana pabrik baju Nova (DOK. Nova)

Nova.id – Di tengah gempuran dunia pakaian bayi dan anak-anak, ada satu merek yang masih bertahan hingga saat ini. Merek tersebut adalah Nova.

Sebagai informasi, Nova merupakan merek pakaian bayi dan anak yang berdiri sejak Oktober 1974 dan beroperasi bawah naungan CV Atar Global Mandiri.

Pendiri Nova Lusyana Halim mengatakan, merek Nova dibangunnya setelah lulus Sekolah Menengah Atas (SMA) pada 1974.

Ia menjual berbagai jenis baju bayi dan anak-anak buatannya dengan menyewa sebuah kios di Jalan Asia Afrika, Bandung.

Perlahan tapi pasti, merek Nova mulai dikenal dan dipercaya oleh konsumen. Untuk memenuhi permintaan pasar, dibukalah fasilitas produksi dengan kapasitas yang lebih besar di daerah Majalaya, Bandung pada 1979.

Selama proses tersebut, Lusyana dibantu oleh dua adiknya, yakni Setiadi Halim dan Hendra Halim.

Seiring berjalannya waktu, Lusyana mulai mempekerjakan lebih banyak tenaga kerja di fasilitas tersebut, dengan 95 persennya didominasi oleh para ibu dan perempuan.

Kualitas produk jadi kunci kesuksesan Nova

Proses penjahitan baju dilakukan oleh para ibu dan perempuan (DOK. Nova)

Sejak 50 tahun lalu, Nova konsisten memproduksi beragam jenis baju bayi dan anak di Bandung, Jawa Barat.

Untuk menjamin kualitas baju yang diproduksi, Nova menerapkan slogan 3A, yakni Aman, Awet, dan Adem.

Seluruh produk Nova juga diklaim aman untuk kulit bayi karena menggunakan bahan katun berkualitas yang awet dan sejuk di kulit.

Pemilihan bahan ini sejalan dengan komitmen Nova yakni  produk yang dihasilkan harus adem ketika dikenakan oleh anak apalagi oleh new born atau bayi yang baru lahir.

Untuk melengkapi komitmen tersebut, Nova juga telah mengantongi Standar Nasional Indonesia (SNI), yang menunjukkan bahwa semua produknya telah memenuhi standar keselamatan dan kenyamanan.

Tidak hanya itu, pakaian yang dihasilkan pun menggunakan gramasi yang terukur dari hasil riset internal Nova selama bertahun-tahun.

Baca Juga: Duh Tumpah! Inilah 4 Cara Menghilangkan Noda Susu di Baju Anak

Hasilnya, produk Nova tetap adem ketika dipakai siang hari, tetapi tidak membuat bayi menjadi kedinginan ketika terpapar udara dingin di malam hari.

Selain itu, kunci kesuksesan Nova juga berasal dari keluhan dan masukan konsumen yang dianggap sangat berharga.

Dengan mendengarkan kebutuhan dan keinginan pelanggan, Nova mampu melakukan perbaikan dan inovasi yang tepat, sehingga produk yang dihasilkan semakin sesuai dengan harapan mereka.

Pendekatan ini membantu Nova untuk tetap relevan di pasar hingga 50 tahun lamanya.

Peran komunitas dalam pertumbuhan Nova

Pabrik baju Nova (DOK. Nova)

Pada tahun 2018, Nova sudah memproduksi lebih dari 100.000.000 produk pakaian anak dan bayi.

Saat ini, Nova telah memiliki banyak reseller yang berasal dari pemilik toko baju bayi dan anak di seluruh Indonesia.

Tidak hanya reseller, ibu-ibu sebagai pengguna langsung juga sudah bisa memiliki produk Nova melalui Instagram Nova Official di @Nova.Baby.

Di Instagram Nova, para ibu tidak hanya bisa melihat koleksi baju terbaru Nova, tetapi juga bisa membaca dan menyimak kisah-kisah inspiratif dari para ibu lainnya.

Nova juga sering membagikan tips, trik, dan pengalaman dari para ibu di komunitas para ibu, sehingga mereka tidak merasa sendiri dalam menjalani peran sebagai seorang ibu dan perempuan.

Baca Juga: Ibu-Ibu Jangan Pusing, Begini Cara Membersihkan Baju Anak dari Noda Krayon

Dengan dukungan komunitas, Nova ingin menjadi jembatan bagi setiap anggota dalam pertukaran informasi, hobi, dan pengetahuan yang kuat dan terus bertumbuh.

Tentu saja, hal ini akan berpengaruh positif pada citra perusahaan dan dapat menjadi “angel” bagi produk serta layanan yang ditawarkan oleh Nova.