Bawa Bekal Lebih Untung

By nova.id, Selasa, 14 Mei 2013 | 09:04 WIB
Bawa Bekal Lebih Untung (nova.id)

Pagi hari saat sarapan, letakkan wadah bekal makanan Anda dan anak berdampingan agar anak melihat bahwa Anda juga melakukan hal yang sama. Ketika anak melakukannya sendiri, ia akan merasa masalah keuangan keluarga hanya menjadi tanggung jawabnya seorang dan menjadi terbebani.

6. Jangan marah.

Jika anak tetap menolak, jangan langsung memarahi dan memaksanya. Butuh komitmen dan kesabaran memang untuk menerapkan kebiasaan sehat ini. 

Komunitas Sehat

Selain anggota keluarga, bergabunglah dengan komunitas sehat untuk terus mendukung kebiasaan positif Anda ini. Seperti, gerakan Ayo Bawa Bekal.

Cukup dengan menjadi follower di jejaring sosial, seperti Twitter (@AyoBawaBekal), Anda bisa mendapatkan banyak informasi seputar kesehatan dan bekal sehat. Ataupun, membagi pengalaman pagi Anda saat menyiapkan bekal untuk keluarga (#AyoBawaBekal).

Jadi, tunggu apa lagi? Ayo, bawa bekal Anda! BoksTips Wadah Bekal Sehat

Trik klasik terbaik menyimpan bekal makanan adalah dengan menyimpannya dalam wadah kedap udara juga kedap air. Ingat, bahan makanan mudah busuk jika tercemar air dan udara. Jadi, pilihlah wadah yang terbukti aman dan sehat untuk menyimpan bekal Anda.

Built in article