Itang Yunasz Aplikasikan Cetak Digital pada Busana Muslim

By nova.id, Jumat, 23 Mei 2014 | 05:16 WIB
Itang Yunasz Aplikasikan Cetak Digital pada Busana Muslim (nova.id)

TabloidNova.com - Birunya warna laut dan tebing di Bali, kabut abu-abu di daerah Belitung, serta indahnya alam di Garut, berhasil dituangkan oleh Itang Yunasz dalam peragaan busana bertajuk "Me & Her Sob" yang digelar di Jakarta Fashion & Food Festival 2014 (JFFF), di Grand Ballroom Harris Hotel Conventions, Kelapa Gading, Jakarta. Sabtu (17/5/2014).

"Saya (bekerjasama) dengan Herry Sobiran, seorang sahabat yang menyenangi seni fotografi. Karya foto beliau sering mendapatkan banyak penghargaan, sehingga memberikan inspirasi bagi saya untuk membuat sebuah koleksi dari tema foto landscape Indonesia," ujar Itang Yunasz, saat konferensi pers.

Ini bukan pertama kalinya Itang menunjukkan kepiawaiannya mengaplikasikan foto dan kemasan digital printing ke dalam koleksi busana muslimnya. Tercatat, beberapa tema foto seperti gaya arsitektur negara di Afrika, Turki, Iran, Irak, dan Arab, atau motif bernuansa mozaik di Maroko, pernah dirilis pada peragaan busana sebelumnya.

Koleksi yang terdiri atas busana muslim bagi wanita dan pria dihadirkan dalam siluet longgar serta H-line seperti kaftan, abaya, tunik, dan blosum. Khusus untuk busana muslim pria, aplikasi kerah V-neck model kimono dimunculkan Itang dalam modifikasi atasan model tunik pria. Itang juga tak banyak bermain aksen embellishment dan teknik embroidery untuk koleksinya kali ini. Demi mengejar kesan ringan, jatuh, dan melambai, pemilihan jatuh pada bahan sifon, satin, dan duches yang elegan dan mengilap.

Ragam abaya dengan hijab simpel warna dan motif senada tampil cantik sebagai pembuka peragaan. Diikuti dengan tunik model asimetris, lalu tunik berlengan lonceng berpadu celana model pipa yang dipercantik kalung emas dan silver.

Aksi lipit (pleats) juga menghias sebagian koleksi kaftan serta tunik berlengan kerut dengan aksen simpul tali di bagian bawah kiri. Selain itu, rok panjang lipit juga tampil modis berpadu atasan model jaket model cropped (jatuh pas di pinggang) berdetail list warna silver di bagian leher.

Nuansa Timur Tengah untuk busana muslim pria sangat kental terasa berkat headpieces lilitan kain model penutup kepala. Celana panjang pria model pensil dan pipa berpadu sandal bertali melengkapi koleksi Itang Yunasz untuk Fashion Extravaganza JFFF 2014.

Ridho Nugroho